Sihar Tegaskan Hanya Ada Satu Kongres PSSI
Rabu, 06 Maret 2013 – 17:07 WIB
JAKARTA--Salah satu anggota Eksekutif Komite (Exco) PSSI Sihar Sitorus, menegaskan, Kongres Luar Biasa (KLB) yang akan diselenggarakan oleh PSSI hanya ada satu. Sihar menyatakan akan ikut ke Kongres PSSI yang direstui FIFA dan mengikuti keputusan Exco PSSI. Hanya saja, Sihar mengakui dirinya dan beberapa anggota exco PSSI lainnya pernah membahas Kongres PSSI di Bandung. "Itu kan didasari pada hasil rapat exco yang terakhir kami adakan. Salah satu agendanya adalah membahas lokasi kongres. Kongres tanggal 17 Maret itu sudah lama kita ketahui dan kita mencari lokasi pelaksanaannya dimana. Beberapa tempat muncul, di antaranya adalah Bandung," jelas Sihar.
"Tentu kita akan datang ke Kongres Luar Biasa yang direstui oleh FIFA. Hanya ada satu kongres yaitu kongres 17 Maret. Kami akan ikut keputusan FIFA, ikut keputusan exco," kata Sihar Sitorus di Kantor PSSI Senayan Jakarta, Rabu (6/3).
Saat ditanya apakah akan mengikuti KLB yang digelar di Jakarta atau di Bandung atau Jakarta, Sihar memberi jawaban yang ngambang. "Kalau itu keputusan exco, dimanapun tempatnya saya akan datang, kita mau membereskan sepakbola nasional," jelasnya.
Baca Juga:
JAKARTA--Salah satu anggota Eksekutif Komite (Exco) PSSI Sihar Sitorus, menegaskan, Kongres Luar Biasa (KLB) yang akan diselenggarakan oleh PSSI
BERITA TERKAIT
- Pernah Bersama di Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo Mendoakan Amorim Sukses di MU
- Hasil Sprint MotoGP Barcelona: Target Pecco Bagnaia Tercapai
- Live Streaming Sprint MotoGP Barcelona: Cek Starting Grid, Rencana Pecco Berhasil
- Hasil Kualifikasi MotoGP Barcelona: Simak Pengakuan Marquez
- Live Streaming Kualifikasi MotoGP Barcelona: Ada yang Tak Percaya Kata Marquez
- Target Kakang Rudianto Bersama Timnas Indonesia di Piala AFF 2024