Sikap Anti-Ahok Sudah Menjadi Prinsip Warga Jakarta

jpnn.com - JPNN.com JAKARTA - Pendiri lembaga survei Cyrus Network Hasan Nasbi mengatakan sikap anti-Ahok (Basuki Tjahaja Purnama) sudah menjadi prinsip sebagian warga Jakarta.
Menurutnya, dengan fakta dan penjelasan apa pun, pemilih yang masuk dalam anti-Ahok tak akan bisa diubah keyakinannya.
"Ada 35 persen hingga 40 persen warga Jakarta yang tidak akan pernah mau mendukung Ahok," kata Hasan di Jakarta, Minggu (2/10).
Hasan menjelaskan, harapan Ahok untuk mendulang suara hanya ada di pemilih pemula.
Alasannya, kelompok garis keras ini biasanya diisi oleh mereka yang sudah tua.
Adapun para pemilih muda, lanjut dia, masih bisa digaet dengan alasan-alasan rasional.
“Kalau senior udah kental darahnya. Yang muda bisa digoyang karena mereka enggak punya dendam dengan masa lalu,” tukasnya.
Meski begitu kata dia, Cyrus Network optimistis Ahok bisa menang dengan perolehan suara tidak akan berbeda jauh dari pasangan calon lainnya.
JPNN.com JAKARTA - Pendiri lembaga survei Cyrus Network Hasan Nasbi mengatakan sikap anti-Ahok (Basuki Tjahaja Purnama) sudah menjadi prinsip sebagian
- Guntur Romli PDIP Heran Putusan Gugatan Tia Rahmania Baru Ramai Sekarang: Ini Ada Apa?
- 2 Pelaku Politik Uang di PSU Pilkada Kabupaten Serang Ditangkap
- Kawal PSU Pilkada Kabupaten Serang, PKS Menerjunkan Ratusan Pasukan Khusus
- 3 Orang Timses Ditangkap Menjelang PSU Pilkada Kabupaten Serang
- DPR dan Masyarakat Sipil Desak Proses Hukum Perusahaan Logistik Pembuat Macet di Pelabuhan Tanjung Priok
- Menjelang PSU Pilkada Pasaman, Rahmat Saleh Mewanti-wanti KPU Proaktif dan Jeli