Sikap Nunung Berubah Sejak Lima Bulan Terakhir

jpnn.com, JAKARTA - Anak kandung Nunung, Ratih Hapsari mengaku tidak tahu ibunya adalah seorang pengguna narkoba. Selama ini, kata dia, keluarga tidak pernah curiga pada pemilik nama asli Tri Retno Prayudari itu.
"Kami enggak tahu," kata Ratih Hapsari dalam tayangan Hitam Putih yang tayang di Trans 7, Selasa (23/7).
Meski tidak tahu, Sari, sapaannya, menyadari memang terjadi perubahan sikap pada Nunung sejak lima bulan lalu. Ibundanya itu dinilai lebih tertutup dan kerap mengunci pintu kamar.
BACA JUGA: Alasan Polisi Lakukan Tes Rambut dan Darah Terhadap Nunung
"Lima bulan ini memang agak beda, sering ngunci, di kamar, menyendiri. Mama biasanya kamarnya dibuka, jadi bisa main sama anak dan cucu," ujar Sari.
Saat terjadi penangkapan terhadap Nunung, Sari mengaku berada di rumah. Dia merasa ketakutan dan lebih memilih menenangkan adik-adiknya.
BACA JUGA: Dijenguk Andre Taulany, Nunung Malah Menangis
"Pas ada di rumah, kebetulan lagi enggak kerja. Saya lihat dari jendela, ada penyidik. Saya lari ke atas jaga adik-adik biar mereka enggak ketakutan," imbuhnya.
Anak Nunung, Ratih Hapsari mengakui ada perubahan pada ibunya, Nunung, sejak lima bulan terakhir.
- 3 Berita Artis Terheboh: Sukatani Diintimidasi Sejak Juli 2024, Haji Faisal Beri Tanggapan
- Penjelasan Nunung Soal Keputusan Menjual Sejumlah Aset
- 3 Berita Artis Terheboh: Fourtwnty Rehat dari Panggung Musik, Jennifer Coppen Sedih
- Sembuh dari Kanker, Nunung Masih Berjuang Mengobati Diabetes
- Pulih dari Kanker, Nunung Ungkap Kondisi Terkini
- Sempat Bikin Heboh, Nunung Akhirnya Meluruskan Fakta Terkait Jual Aset