Silakan Bandingkan Jumlah Pendaftar CPNS 2019 dengan Formasi
jpnn.com, SIAK - Sebanyak 4.676 orang pelamar CPNS 2019 di Pemerintah Kabupaten Siak, Riau, dinyatakan lulus seleksi administrasi.
Bagi yang dinyatakan tidak lulus seleksi administrasi, diberi waktu tiga hari untuk masa sanggah.
"Kita memberikan waktu masa sanggah selama tiga hari, 17-19 Desember 2019 serta pengumuman hasil sanggah 26 Desember 2019," kata Asisten Administrasi Umum Sekretariat Daerah Pemerintah Kabupaten Siak, Jamalludin di Siak, Selasa (17/12).
Pemkab Siak mengumumkan hasil seleksi administrasi CPNS 2019 pada Senin malam (16/12) sekitar pukul 23.00 WIB di situs resmi Pemkab Siak.
Tahapan selanjutnya adalah pelaksanaan seleksi Seleksi Kemampuan Dasar (SKD) yang akan dilakukan pada 27-28 Februari 2020 dan pengumuman kelulusannya pada 23 Maret 2020.
Tes dilanjutkan dengan pelaksanaan Seleksi Kompentensi Bidang (SKB) 25 Maret-10 April. Penyampaian hasil seleksi 27-30 April. Sedangkan untuk pengumuman hasil seleksinya pada dilaksanakan 1 Mei 2020.
Jamal menjelaskan, untuk tahun 2019 ini alokasi formasi yang diterima Pemkab Siak dari pemerintah pusat berjumlah 125 orang. Ini di bawah target yang diusulkan Pemkab Siak yakni di atas 250 orang.
Rincian formasi yakni tenaga teknis sebanyak 33 orang, formasi kesehatan 37 orang, tenaga pendidik atau guru 55 orang.
Setelah pengumuman hasil seleksi administrasi CPNS 2019, tahapan selanjutnya adalah Seleksi Kemampuan Dasar alias SKD.
- Datangi Kampung Terpencil yang Ada 3 TPS, AKBP Asep: Kami Ingin Pilkada Aman sampai Pelosok
- Pisah Dengan Istri, Pria di Siak Setubuhi Putri Kandung yang Berusia 10 Tahun
- Menjelang Pilkada 2024, TNI dan Polri di Siak Gelar Patroli Blue Light
- Kapolres dan Kajari Siak Pantau Proses Percetakan Surat Suara Pilkada di Bekasi
- AKBP Asep Sujarwadi Tinjau Gudang Logistik KPUD Siak Menjelang Pilkada 2024
- Tragedi Gadis SMP Dicabuli 6 Remaja, 3 Pelaku Sudah Ditahan, Terancam 15 Tahun Penjara