Silfester Matutina Dilantik Jadi Komisaris ID Food, Gus Din Ucapkan Selamat dan Sukses

Silfester Matutina Dilantik Jadi Komisaris ID Food, Gus Din Ucapkan Selamat dan Sukses
Ketua Umum Relawan Barisan Pembaharuan (BP) yang juga Koordinator Nasional Aliansi Relawan Prabowo Gibran (ARPG) Syafrudin Budiman (kedua kanan) bersama Silfester Matutina sebagai Komisaris Independen ID Food / PT. Rajawali Nusantara Indonesia (Persero). Foto: Dokumentasi pribadi

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum Relawan Barisan Pembaharuan (BP) yang juga Koordinator Nasional Aliansi Relawan Prabowo Gibran (ARPG) Syafrudin Budiman mengucapkan selamat dan sukses kepada Silfester Matutina sebagai Komisaris Independen ID Food / PT. Rajawali Nusantara Indonesia (Persero).

Ketua Umum Solidaritas Merah Putih (Solmet) ini dilantik oleh Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir pada Selasa (18/4/2025).

Gus Din sapaan akrab Syafrudin Budiman mengatakan pelantikan tokoh Relawan Jokowi dan Prabowo Subianto ini sebagai bukti bahwa relawan bisa terlibat dalam kebijakan pemerintah.

Menurut Gus Din, selama ini sosok Silfester sapaan akrabnya lebih fokus membantu pemerintah dari luar kekuasaan.

“Kami atas nama Relawan Jokowi dan Relawan Prabowo-Gibran mengucapkan Selamat dan Sukses atas dilantiknya Bang Silfester sebagai Komisaris Independen ID Food. Sudah saatnya para relawan juga masuk dalam lingkar kekuasaan dan membantu kebijakan pemerintah," ujar Gus Din tokoh muda pentolan Relawan Jokowi dan Relawan Prabowo-Gibran ini, Selasa (25/3/2025) di Jakarta.

Gus Din berharap masuknya Silfester Matutina dalam ID Food bisa membantu pemerintah dalam kebijakan Ketahanan Pangan Nasional dan Program Makan Bergizi Gratis (MBG).

“Semoga juga jaringan para relawan yang terdiri banyak unsur masyarakat di seluruh Indonesia bisa terlibat dalam program tersebut.

"Bang Silfester sangat layak menjadi Komisaris Independen ID Food/PT RNI (Persero) dan menjadi jembatan pemerintah dan masyarakat dalam ketahanan pangan dan melancarkan program MBG. Bang Silfester sangat populis di kalangan relawan dan masyarakat bawah, jadi kapasitas dan kapabilitas beliau sudah tepat di ID Food," ujar Gus Din.

Syafrudin Budiman mengucapkan selamat dan sukses kepada Silfester Matutina sebagai Komisaris Independen ID Food / PT. Rajawali Nusantara Indonesia (Persero).

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News