Silva Bawa City Unggul Sementara 0-1 Lawan Arsenal
jpnn.com - LONDON -- Manchester City berpeluang besar kembali ke puncak klasemen saat melawat ke markas Arsenal, Minggu (30/3) malam WIB. Pasalnya hasil sempurna dalam laga ini akan membuat mereka mengusir Chelsea dari singgasana liga. Dimana Chelsea beberapa saat sebelum laga ini tumbang 1-0 dari klub lemah Crystal Palace.
Hasilnya pelatih Manuel Pellegrini memasang Edin Dzeko di lini depan. Pemain Bosnia tersebut dikawal Nasri, Jesus Navas dan David Silva. Sedangkan di lapangan tengah duet Fernandinho dan Yaya Toure menjadi motor permainan.
Hasilnya City yang bertindak sebagai tamu tampil agresif. Mereka berhasil memecah kebuntuan sekaligus memimpin lebih dulu daat laga memasuki menit 18.
Berawal dari serangan balik Dzeko yang menerima umpan Silva gagal menjebol jala tuan rumah karena terhalang mistar gawang. Namun beruntung, bola yang memantul disambar Silva menjadi sebuah gol. 0-1 City memimpin hingga turun minum.
Jika skor ini bertahan hingga laga usai maka City akan mengoleksi 69 poin alias jumlah yang sama dengan poin Chelsea. Namun melihat produktifitas gol yang dimiliki Manchester Biru maka mereka lebih berhak memimpin klasemen sementara. (zul/jpnn)
LONDON -- Manchester City berpeluang besar kembali ke puncak klasemen saat melawat ke markas Arsenal, Minggu (30/3) malam WIB. Pasalnya hasil sempurna
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Daftar 20 Tim Grand Finale Meet The World With SKF Road to Gothia Cup 2025
- British School Jakarta dan SDN Pondok Jagung 02 Tumbangkan Juara
- Klasemen Akhir MotoGP 2024 dan Rapor Martin si Juara Dunia
- Pertamina Eco RunFest 2024 Siap Digelar, Ini Jadwal Pengambilan Race Pack Collection
- Race MotoGP Barcelona: Pecco Bilang Ada 8 Pembalap akan Menghalangi Martin
- Sembilan Inorga Ramaikan Jakarta Sport Festival 2024