Silva Minta Owner PSG Beli Hazard

jpnn.com - PARIS- Paris Saint Germain makin menunjukkan niatnya untuk memboyong gelandang Chelsea, Eden Hazard. Kali ini giliran sang kapten Thiago Silva yang berharap Hazard bisa berlabuh di PSG.
Pemain asal Brazil itu bahkan akan mendesak owner PSG untuk mendatangkan Hazard. Sebelumnya, Le Parisien, julukan PSG sudah berusaha memboyong Hazard ke Parc de Princes. Namun, semua usaha itu gagal.
Nah, kali ini Silva berharap Nasser Al Khelaifi yang notabene merupakan bos PSG berusaha lebih keras untuk mendatangkan Hazard. Bagi Silva, keberadaan pemain asal Belgia itu akan sangat membantu PSG.
"Sangat normal ketika presiden klub berdiskusi dengan pemain mengenai proses transfer. Ketika ada pemain yang muncul di media, presiden akan berbicara dengan kami," terang Silva di laman L'Equipe, Senin (10/2).
Silva menambahkan, kehadiran Hazard akan membuat PSG semakin ditakuti. Hazard juga diyakini akan langsung nyetel dengan skema permainan PSG. Sebab, Hazard pernah berjibaku di Ligue 1 ketika membela Lille.
"Saya akan menyambut Hazard dengan tangan terbuka. Kami membutuhkan pemain seperti dirinya untuk mencapai target dan memenangkan semuanya. Dia sangat bagus secara taktik dan teknik," tegas Silva.(jos/jpnn)
PARIS- Paris Saint Germain makin menunjukkan niatnya untuk memboyong gelandang Chelsea, Eden Hazard. Kali ini giliran sang kapten Thiago Silva yang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Reaksi Ahang Setelah Posisinya Sebagai Pelatih Pelita Jaya Digantikan Justin Tatum
- Pelita Jaya Rekrut Justin Tatum Menggantikan Johannis Winar
- MotoGP Spanyol: Jerez Menyimpan Sejuta Kenangan Bagi Marc Marquez, Pahit dan Manis
- Arema FC Vs Madura United Malam Ini, Dalberto Jadi Sorotan
- Berita Duka: Abdi Tunggal Meninggal Dunia
- Piala Italia: AC Milan Jadi Antitesis Inter Milan