Simak 5 Tips Mudah Temukan Konten Favorit Anda di Netflix

Simak 5 Tips Mudah Temukan Konten Favorit Anda di Netflix
Netflix menyediakan beragam genre film dan serial yang bisa dinikmati pelanggan. Layanan internet IndiHome bisa menjadi pilihan tepat untuk menikmati tayangan dari Netflix. Foto: dokumentasi IndiHome

5. Minta Rekomendasi Pilihan dari Netflix

Netflix juga dilengkapi dengan fitur “Top Picks for You” yang didukung dengan teknologi artificial intelligence yang dengan pintar merekomendasikan konten tayangan apa saja yang cocok untuk Anda. 

Sistem rekomendasi Netflix ini bekerja dengan menemukan komunitas global yang paling relevan berdasarkan selera dan preferensi pribadi pengguna, kemudian menggunakan wawasan tersebut untuk menyajikan judul yang lebih baik bagi setiap pengguna di mana pun ia tinggal. 

Fitur ini berguna bagi Anda yang sedang bingung ingin mencari tontonan dan ingin menemukan hidden gems yang ternyata tidak masuk dalam radar Anda sebelumnya. 

Untuk semakin memberikan rekomendasi yang sesuai, Netflix juga memperkenalkan fitur “Double Thumbs Up” yang Anda bisa klik jika sangat menyukai sebuah film atau serial dan ingin menyaksikan lebih banyak tontonan serupa ke depannya. 

Anda dapat menemukan opsi ini di sebelah tombol “Thumbs Up” dan “Thumbs Down” di perangkat seluler TV, Web, Android, dan iOS. (mrk/jpnn)

Simak lima tips mudah menemukan konten berupa film maupun serial favorit Anda di Netflix


Redaktur & Reporter : Tarmizi Hamdi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News