Simak di Sini Perubahan Format Piala Menpora 2021
jpnn.com, JAKARTA - PT Liga Indonesia Baru (LIB) dan panitia turnamen Piala Menpora 2021 memastikan perubahan format laga di babak semifinal dan final untuk ajang pramusim tersebut.
Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB) Akhmad Hadian Lukita memastikan laga puncak turnamen ini menjadi dua leg, dari yang awalnya satu leg.
Bukan itu saja, venue semifinal dan final juga sudah diumumkan oleh PT LIB dengan mengacu kepada daftar jadwal baru yang sudah diserahkan ke kub.
Semifinal leg pertama Piala Menpora 2021 bakal berlangsung pada 15-16 April di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta.
Sementara, untuk semifinal leg kedua akan dihelat pada 18-19 April mendatang di Stadion Manahan, Solo.
Laga puncaknya, dilaksanakan pada 22 dan 25 April di Stadion Manahan, namun di sela-sela itu akan digelar perebutan tempat ketiga pada 24 April di Stadion Maguwoharjo.
"Jadwal ini sudah fixed, tak ada lagi perubahan, kami juga sudah sosialisasikan. Jumlah laganya kini jadi 39 dari awal 36 laga," terang pria yang karib disapa Lulu tersebut.
Saat disinggung tentang alasan mengapa berubah format, dia menyebut agar pramusim makin kompetitif, berkualitas dan menarik di akhirnya.
Jadwal semifinal dan final Piala Menpora 2021 berubah. Jumlah pertandingan juga berubah. Lihat di sini.
- Sikap PT LIB soal Kerusuhan Suporter Seusai Duel Persib vs Persija
- Kata PT LIB Soal Penundaan Liga 1
- Darah Mewarnai Laga Persis Solo Vs Persik Kediri, 3 Gol, 8 Kartu Kuning
- Selter Manahan: Kolaborasi Apik di Bawah Kepemimpinan Gibran
- PT LIB Gelontorkan Rp 100 Miliar Lebih untuk VAR di Liga 1, Dipakai Mulai Tahun Depan
- 2 Hasil Piala Dunia U-17 2023 di Hari Pahlawan