Simak Kalimat Bu Khofifah tentang Gus Ipul, Langsung Mendapat Respons

Simak Kalimat Bu Khofifah tentang Gus Ipul, Langsung Mendapat Respons
Wali Kota Pasuruan Saifullah Yusuf (kiri) berbincang dengan Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa (kanan) di sela pengambilan sumpah jabatan di Gedung Negara Grahadi di Surabaya, Jumat (26-2-2021). Foto: ANTARA/Didik Suhartono

Suatu momen yang biasa bagi Gus Ipul, karena selama ini bapak empat anak itu dikenal ramah dan senang menyapa siapa saja, termasuk Satpot PP sekalipun.

Tangannya tak berhenti melambai selama berjalan di karpet merah. Melihat Gus Ipul menyapa, Wakil Bupati Ady Wibowo tak mau ketinggalan dan ikut melambaikan tangan ke arah wartawan yang menunggu kedatangannya.

Selama ini, Gus Ipul juga dikenal sangat dekat dengan insan pers.

"Selamat datang kembali di Grahadi, Gus Ipul," celetuk salah seorang wartawan dari tenda yang sengaja didirikan di halaman barat Grahadi.

Tepat pukul 13.30 WIB, ruangan pelantikan sudah siap dan Gubernur Khofifah segera masuk memimpin proses pengambilan sumpah jabatan.

"Demi Allah saya bersumpah, akan memenuhi kewajiban saya sebagai Wali Kota Pasuruan dengan sebaik-baiknya, dan seadil-adilnya memegang teguh Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 dan menjalankan segala undang-undang dan peraturannya dengan selurus-lurusnya serta berbakti kepada masyarakat, nusa dan bangsa," ucap Khofifah yang ditirukan Gus Ipul.

Prosesi pelantikan dilanjutkan penandatanganan berita acara pengambilan sumpah dan pakta integritas oleh pasangan kepala daerah, serta Gubernur Jatim.

Berikutnya, prosesinya adalah pemasangan tanda pangkat dan tanda jabatan dan penyerahan petikan surat keputusan oleh gubernur ke para pasangan kepala daerah.

Saifullah Yusuf alias Gus Ipul resmi menduduki jabatan sebagai Wali Kota Pasuruan, Jatim, setelah dilantik Bu Khofifah Indar Parawansa.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News