SIMAK! Komentar Fadli Zon soal Pertemuan Elit PKS dengan Jokowi
jpnn.com - JAKARTA – Muncul tafsiran politik, pertemuan petinggi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dengan Presiden Joko Widodo akan diikuti pola perkoalisian. Pengamat politik dari Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) Syarif Hidayat membaca itu sebagai sinyal PKS akan meloncat ke Koalisi Indonesia Hebat (KIH).
Namun, pentolan Partai Gerindra, Fadli Zon, menanggapi santai pertemuan tersebut. "Itu hak dari partai masing-masing," ujarnya di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (23/12).
Dia menuturkan, PKS juga sudah menyatakan sikap politik untuk tetap terus berada di luar pemerintah.
"PKS tetap di luar pemerintah, dukung program yang bagus dan tetap mengkritik yang tidak pro rakyat. Tidak ada masalah," terangnya.
Menurutnya, pertemuan atau silaturahmi parpol kepada Jokowi adalah hal yang biasa saja. "Saling menjalin dan silaturahmi itu bagus," ucapnya.
Apalagi, politikus Partai Gerindra itu menambahkan, sudah sepantasnya parpol bekerja untuk kepentingan rakyat. "Terkait hal strategis harus banyak persamaan dan titik temu," pungkasnya. (rka/JPG)
JAKARTA – Muncul tafsiran politik, pertemuan petinggi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dengan Presiden Joko Widodo akan diikuti pola perkoalisian.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Momen Seskab Teddy Dampingi Presiden Prabowo Temui Presiden Joe Biden di Gedung Putih
- Wamentrans Viva Yoga Berencana Revitalisasi Kawasan Transmigrasi untuk Mendukung Program Food Estate
- Wamen Viva Yoga: Kami Rancang Pembangunan Sentra Sapi Perah di Daerah Transmigrasi
- Ramses Nilai Rencana Bangun Universitas HAM Sangat Tepat di Indonesia
- Pimpinan DPR Mendukung Rencana Sekolah Negeri-Swasta Gratis di Jakarta
- Ivan yang Suruh Siswa Menggonggong Dapat Kejutan dari Tahanan Polrestabes Surabaya