Simak nih Cara dan Syarat Membeli Tiket Laga Persib vs Barito Putera

jpnn.com, BANDUNG - Panitia pelaksana (panpel) Persib mengumumkan cara mendapatkan tiket pertandingan Persib kontra Barito Putera pada pekan ke-10 Liga 1 musim 2022-2023 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Jumat (16/9).
Namun, mereka yang bisa menonton laga Persib vs Barito Putera harus melakukan vaksinasi booster atau vaksin dosis ketiga.
Pembelian tiket hanya bisa dilakukan melalui PersibApps, laman resmi Persib, dan Persibstore.
Bukan hanya mereka yang sudah dewasa, Bobotoh Persib yang berusia 18 tahun diberi kesempatan menyaksikan langsung laga kontra Barito Putera asalkan telah vaksin dosis lengkap.
Selain itu, mereka harus menunjukkan kartu identitas anak (KIA) atau kartu pelajar, kartu keluarga (KK), dan vaksin dosis kedua saat penukaran e-tiket. (dkk/jpnn)
Berikut daftar harga tiket pertandingan Persib vs Barito Putera
- Tribun Timur: Rp 70.000
- Tribun Utara: Rp 70.000
Tiket laga Persib vs Barito Putera sudah bisa dibeli, begini syarat dan cara pembeliannya
- Ternyata Ini Fokus Semen Padang saat Jumpa Persib Bandung
- Pelatih Persija Jakarta: Kartu Merah Gajos Tidak Adil
- Menghadapi Persib Bandung, Pelatih Semen Padang: Hasil Tidak Penting
- Liga 1: Persib Mewaspadai Kebangkitan Semen Padang
- Hancur Lebur di Kandang, Persija Makin Tertinggal dari Persebaya
- 9 Pemain Persija Remuk di Tangan Arema, Cek Klasemen Liga 1