Simak nih Omongan Hasto soal Kabar Anas Mengundurkan Diri
”Kecuali tiba-tiba ada angin puting beliung di musim pancaroba ini,” tuturnya diplomatis.
Pasangan Saifullah Yusuf-Anas adalah unggulan. Mereka diusung koalisi partai terbesar di Jatim, PKB dan PDIP.
Selain itu, Gus Ipul adalah wakil gubernur dua periode yang menjadikan dia sangat populer. Anas pun sangat hebat dalam memimpin Kabupaten Banyuwangi.
Mereka akan bersaing ketat dengan pasangan Khofifah Indar Parawansa-Emil Dardak. Didukung Partai Demokrat, Golkar, Nasdem, PPP, dan Hanura, pasangan itu memiliki mesin politik yang bisa diandalkan.
Hermanto, ketua tim pemenangan Gus Ipul-Anas di Banyuwangi, tidak bisa memberikan banyak keterangan terkait isu tersebut.
Mantan ketua DPC PDI Perjuangan Banyuwangi itu meminta wartawan Jawa Pos Radar Banyuwangi menunggu 2–3 hari ke depan. ”Kami belum bisa memberikan jawaban pasti. Tunggu keputusan dari pusat,” ucapnya.
Muhlisin, orang dekat Anas yang juga pengurus PC NU Banyuwangi, menegaskan sampai detik ini belum ada keputusan sah yang menyatakan Anas mundur.
”DPP PDI Perjuangan masih tetap mengusung Mas Anas sebagai cawagub Jatim,” tandasnya. (far/ris/c10/ang)
Kabar beredar menyebut Azwar Anas sudah mengajukan pengunduran diri sebagai bakal cawagub Jatim.
Redaktur & Reporter : Soetomo
- Hasto PDIP: Bu Megawati Mencoblos di Kebagusan bareng Keluarga
- Hasto PDIP Nilai Prabowo Sosok Kesatria, Lalu Menyindir Jokowi
- Hasto Bakal Kirim Buku Pak Sabam Biar Ara Sirait Melakukan Perenungan
- Hasto Tuding Ara Main SARA soal Pramono-Rano Didukung Anies, Prabowo Pasti Tak Suka
- Hasto Mendengar Informasi Bakal Dijadikan Tersangka di Kasus Absurd
- Pertebal Dukungan ke Luluk-Lukman, Sukarelawan Cantiq Surabaya Gelar Konvoi