Simak nih Penjelasan dari Mbah Rono soal Gempa
Menurutnya alam sudah ada lebih dahulu ketimbang manusia. Sehingga manusia itu tamu sedangkan alam tuan rumahnya. ’’Tamu tidak bisa mengatur tuan rumah,’’ jelasnya.
Yang bisa dilakukan oleh manusia adalah mengenali hal positif dan negatif dari alam.
Dia mengatakan di daerah yang rawan bencana, itu umumnya ideal untuk ditempati. Diantaranya lokasi yang memiliki sesar aktif, tanahnya subur.
Kemudian daerah pegunungan juga dingin dan subur. Lalu di daerah yang lawan longsor, juga memiliki kandungan air tanah melimpah.
Pria yang akrab disapa Mbah Rono itu mengatakan, yang perlu ditekankan adalah bagaimana manusia mengenali bahwa di balik kesuburan alam itu ada potensi bencana yang tidak bisa dihindari.
Dia berharap materi-materi mitigasi bencana diajarkan mulai dari tingkat SD.
Menurut Surono kejadian gempa bumi di Jepang tidak sehebat di Indonesia.
Namun di Jepang masyarakatnya memiliki kesadaran tinggi untuk mengerti alamnya.
JAKARTA - Bencana gempa bumi di Pidie Jaya harus menjadi pelajaran buat semuanya. Khususnya bagi masyarakat yang tinggal di daerah-daerah rawan bencana.
- Dua Tokoh Siap Luncurkan Creative Hub Bertema Laut di Bali
- Ary Ginanjar Apresiasi Komitmen Kemendagri Membangun ASN Ber-AKHLAK
- Prakiraan Cuaca Hari Ini 23 November: Hujan Ringan & Deras Disertai Petir di Mayoritas Kota Besar
- 5 Berita Terpopuler: Terungkap Kriteria Honorer dapat Afirmasi di Seleksi PPPK, Silakan Lapor ke Sini jika Ada Kekurangan
- Program Sarapan Sehat Bergizi tak Hanya untuk Anak Didik, Tetapi juga Menyasar Para Guru
- Heboh Polisi Tembak Polisi di Sumbar, Perintah Kapolri Tegas!