SIMAK! Polisi Temukan Fakta Baru Terkait Limbah Kabel
jpnn.com - JAKARTA - Usai menggelar tiga kali olah tempat kejadian perkara (TKP) di gorong-gorong Jalan Medan Merdeka Selatan, Gambir, Jakarta Pusat, polisi akhirnya menemukan sejumlah fakta baru.
Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya Kombes Mujiyono mengatakan, pihaknya berhasil menemukan dugaan adanya upaya paksa pelaku di dalam gorong-gorong itu.
"Di TKP ada gorong-gorong yang diduga dibobol oleh para pelaku," terang dia di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Kamis (10/3).
Penemuan itu, kata Mujiyono, semakin memperkuat kesimpulan bahwa pelakunya beraktifitas menguliti kabel di dalam gorong-gorong. Kulit kabel itu kemudian ditinggalkan di sana.
"Sehingga pelaku bisa mengambil dari gorong-gorong satu ke sebelahnya tanpa diketahui orang," bebernya.
Mujiyono menambahkan, dalam tiga kali olah TKP yang dilakukan timnya, didapati barang-barang milik pelaku pencurian tersebut. "Barang bukti yang kami temukan, yaitu senter kepala, gergaji besi, linggis, pacul kecil dan tempat bekal makan yang diduga dibawa para pelaku," tutup dia. (Mg4/jpnn)
JAKARTA - Usai menggelar tiga kali olah tempat kejadian perkara (TKP) di gorong-gorong Jalan Medan Merdeka Selatan, Gambir, Jakarta Pusat, polisi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS