Simak Prakiraan Cuaca Besok Jumat, Warga di Kalimantan, Sulawesi, dan Jawa Harap Waspada

"Cuaca besok di wilayah Kalimantan, seperti di Pontianak, Tanjung Selor, dan Palangkaraya diprediksi hujan ringan," kata Idhan, Kamis (3/3).
"Adapun cuaca di Banjarmasin dan Samarinda diprakirakan hujan disertai petir," sambung Idhan.
Cuaca besok di Sulawesi, seperti di Manado, Makassar, Palu, dan Kendari diprediksi hujan ringan.
Di Gorontalo diprediksi berawan. Cuaca besok di Mamuju diprakirakan hujan lebat.
Selanjutnya, cuaca besok di Denpasar diprediksi hujan disertai petir.
Di Kupang diprediksi hujan sedang. Adapun cuaca di Mataram diprakirakan hujan ringan.
Selanjutnya, cuaca besok di Indonesia bagian timur, seperti di Ternate, Ambon, dan Manokwari diprediksi hujan ringan.
"Cuaca besok di wilayah Jayapura diprediksi hujan dengan intensitas ringan," ujar Idhan. (cr1/jpnn)
BMKG memprediksi cerah berawan hingga hujan disertai petir berpotensi terjadi di sejumlah kota besar Indonesia, Jumat (4/3), simak selengkapnya.
Redaktur : Rasyid Ridha
Reporter : Dean Pahrevi
- Cuaca Hari Ini: Sebagian Kota Besar Diguyur Hujan
- Prakiraan Cuaca Hari Ini, Waspada Hujan di Sejumlah Wilayah
- Cuaca Hari Ini: Sebagian Kota Besar Diguyur Hujan, Waspadalah
- BMKG Sebut Jakarta Diliputi Awan Tebal Hari Ini, Ada Hujan Juga
- Prakiraan Cuaca Hari Ini, Warga Jakarta Siap-Siap Bawa Payung
- Peringatan BMKG: Cuaca Ekstrem Hantam Jalur Mudik di Jateng