Simpanse di Australia Rawat Anak Angkatnya Laksana Anak Sendiri
"Zombi sendiri sedang menunggu kelahiran bayi keduanya yang kami perkirakan dalam beberapa pekan mendatang," katanya.
"Para petugas akan memantau Zombi lebih dekat, namun kami yakin dia akan tetap bisa merawat Boon dan bayinya sendiri nanti," tambah Hanley lagi.
Meskipun demikian, kata Hanley, para petugas tidak akan terlalu jauh mengintervensi Zombi dalam merawat Boon.
"Kalau nanti Zombi melahirkan, kami akan serahkan bagaimana kejadiannya nanti secara alamiah saja. Mungkin kami akan intervensi kalau Zombi tampak mengalami kesulitan," katanya.
Kini kebun binatang itu membuka kembali area untuk menyaksikan simpanse yang ada di sana, namun mengingatkan pengunjung Boon belum tentu bisa terlihat setiap saat.
Pemeriksaan terhadap Soona menunjukkan bahwa simpanse itu meninggal akibat komplikasi saat melahirkan, dan diketahui bahwa Soona memiliki kandungan yang lebih tipis dari ukuran normal.
Akibatnya, saat melahirkan, Soona mengalami pendarahan berat dan gagal jantung.
Boon si bayi simpanse yang ditinggal mati ibunya saat melahirkan, ditampilkan untuk pertama kalinya di kebun binatang terbuka Monarto Zoo di Australia
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Usia Penonton Konten Pornografi di Australia Semakin Muda
- Dunia Hari Ini: Israel Menyetujui Gencatan Senjata Dengan Hizbullah
- Siapa Saja Bali Nine, yang Akan Dipindahkan ke penjara Australia?
- Dunia Hari Ini: Menang Pilpres, Donald Trump Lolos dari Jerat Hukum
- Dunia Hari Ini: Kelompok Sunni dan Syiah di Pakistan Sepakat Gencatan Senjata
- Upaya Bantu Petani Indonesia Atasi Perubahan Iklim Mendapat Penghargaan