Simulasi Poltracking: Prabowo-Airlangga Kalahkan Ganjar-Sandi

jpnn.com, JAKARTA - Poltracking melakukan survei simulasi pertarungan Pilpres 2024 dengan tiga pasangan calon. Ada empat simulasi yang dilakukan.
Simulasi pasangan calon ini menggunakan tiga tokoh capres dengan elektabilitas tinggi yaitu Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, dan bakal calon presiden NasDem Anies Baswedan.
Ketika dipasangkan dengan Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto, Prabowo mendapat perolehan suara tertinggi.
Prabowo-Airlangga mendapatkan suara 28,8 persen, unggul sangat tipis dari Ganjar-Sandiaga 28,3 persen. Sementara Anies-Chairul Tanjung 19,7 persen.
"Ini enggak bisa diprediksi pemenangnya, tipis sekali, tidak ada selisih sebenarnya karena margin of errornya 2,8 persen, plus minus," jelas Direktur Eksekutif Poltracking Hanta Yuda saat pemaparan survei secara daring, Jumat (28/4).
Pada simulasi Prabowo dipasangkan dengan Menteri BUMN Erick Thohir kembali menteri pertahanan itu mengalahkan Ganjar yang dipasangkan dengan Sandiaga dan Anies dipasangkan dengan Ketum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono.
Prabowo-Erick mendapatkan suara 30,3 persen, Ganjar-Sandi 28,4 persen, dan Anies-AHY 21,9 persen. Responden belum menjawab atau tidak tahu 19,4 persen.
Ketika Ganjar dipasangkan dengan Erick Thohir, mereka mengalahkan Prabowo Subianto yang dipasangkan dengan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar serta Anies-AHY.
Ketika dipasangkan dengan Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto, Prabowo mendapat perolehan suara tertinggi
- Irwan Fecho Bicara Pembangunan Berkelanjutan di Rakernas IKA SKMA 2025
- Bikin Acara Bertema Kemandirian, KPPI: Perempuan Harus Bersama Memajukan Bangsa
- Indonesia Terbuka soal Kritik Terhadap QRIS
- Bertemu Menkeu AS, Menko Airlangga Bahas Tarif Resiprokal hingga Aksesi OECD
- Prabowo Sebut Petani Harus Bisa Punya Rumah dan Mobil
- PAN Dukung Prabowo Jadi Capres 2029, Cak Imin: Tergesa-Gesa Amat, Sih