Sinabung Meletus, Lima Gunung Berapi Berstatus Siaga

PVMBG mencatat saat ini ada lima gunung di Indonesia yang berstatus siaga. Pertama, Gunung Ibu yang terletak di Halmahera, Maluku Utara. Gunung tersebut hingga hari ini masih mengeluarkan api dari puncak. Kedua, Gunung Karangetang yang terletak di Pulau Siau, Sulawesi Utara. Sejak 3 September lalu, larva dari gunung tersebut masih mengalir hingga 2 km dari lokasi.
Ketiga, Gunung Lokon di Tomohon, Sumatera Utara. Pekan lalu Lokon menyemburkan abu hingga ketinggian 2500 meter. Keempat adalah Gunung Rokatenda yang pada Agustus lalu kembali meletus dan mengakibatkan hampir seluruh warga Pulau Palue, NTT, mengungsi. Nah, yang kelima adalah Gunung Sinabung.
Meletusnya Sinabung langsung direspons Kementerian Kesehatan (Kemenkes) dengan menurunkan tim. Dirjen Pengendalian Penyakit dan Penyehatan Lingkungan (Dirjen P2PL) Tjandra Yoga Aditama mengatakan, Dinas Kesehatan Kabupaten karo sudah mendirikan posko kesehatan. Tim dari Medan juga telah menuju ke lokasi. "Kalau diperlukan, tim KKP (Kantor Kesehatan Pelabuhan) Medan siap membantu," jelasnya.
Sementara itu, Kepala Pusat Komunikasi Publik Kementerian Pekerjaan Umum (PU) Danis H Sumadilaga mengatakan siap menerjunkan tim untuk membantu warga. Namun, pihaknya masih menunggu kabar dari petugas di lapangan. "Secepatnya kami akan mendata kebutuhan apa yang diperlukan warga di sana dan akan kami umumkan," terangnya. (byu/mia/dod/ca)
JAKARTA--Warga Kabupaten Karo, Sumatera Utara (Sumut), kemarin dini hari (15/9) dikejutkan suara letusan Gunung Sinabung. Gunung berapi itu mengalami
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gunung Ibu Erupsi, Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 400 Meter
- Geger Mayat Tanpa Identitas di Lampung Selatan, Ini Ciri-cirinya
- Kirab Mahkota Binokasih Warnai Hari Jadi ke-543 Kabupaten Bogor
- Dilaporkan ke Polda Jateng, Bambang Wuragil Dituduh Telantarkan Anak
- Festival Budaya di Rumah Singgah Tuan Kadi, Harmoni Melayu & Seruan Peduli Lingkungan
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki