Sinabung Sudah Meletus Berkali-kali, BPBD Baru Berdiri
jpnn.com - JAKARTA--Setelah mengalami bencana letusan Gunung Sinabung sejak tahun 2010, akhirnya pemerintah Kabupaten Karo, Sumatera Utara membentuk Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD).
Kepala Pusat Data, Informasi dan Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho berharap, meski terlambat pembentukannya, BPBD Kabupaten Karo dapat bekerja maksimal menangani para korban bencana letusan Gunung Sinabung.
"Baru tiga hari lalu dibentuk dengan SK Gubernur. Semoga bisa bekerja maksimal karena selama ini belum ada BPBD dan masih dikerjakan pemerintah daerah dan bimbingan pemerintah pusat," ujar Sutopo usai jumpa pers di Jakarta, Sabtu, (18/1).
Sutopo berharap Pemkab Karo memanfaatkan sebaik-baiknya keberadaan BPBD. Badan baru ini juga diminta bekerja dengan melibatkan BPK dan BPKP dalam menggunakan dana penggunaan bencana.
Hal ini agar dapat dilaporkan secara transparan dan akuntabel pertanggungjawaban penggunaan dananya.
"Ini kan juga terkait politik. Terkadang baru dipilih personilnya, tahu-tahu dimutasi. Susah lagi, kita sudah latih untuk jadi personil BPBD yang profesional ternyata baru beberapa bulan diganti. Kami harapkan tidak ada mutasi-mutasi seperti itu," ujar Sutopo.
Sebelumnya diberitakan, pemerintah pusat beberapa kali mengeluhkan lambannya pemerintah Kabupaten Karo yang tidak juga membentuk BPBD. Akibatnya, koordinasi penanganan pengungsi menjadi tidak terkoordinir dengan baik. (flo/jpnn)
JAKARTA--Setelah mengalami bencana letusan Gunung Sinabung sejak tahun 2010, akhirnya pemerintah Kabupaten Karo, Sumatera Utara membentuk Badan Penanggulangan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pemprov Jateng: Masjid Sheikh Zayed Solo Paling Ramai Dikunjungi selama Libur Nataru
- Kompol Alex Ungkap Penyebab Kaca Pecah di Masjid Ash Shomad, Pastikan Bukan Teror
- 2 Pelaku Pencurian Kelapa Sawit di Kebun PT. SBAL Ditangkap
- Heboh, Kaca Masjid Ash Shomad di Palembang Diduga Terkena Peluru Nyasar
- Sepanjang 2024, 119 Juta Wisatawan Berlibur ke Jateng
- Belasan Ribu Hektare Lahan di Banyuasin akan Disulap jadi Kebun Jagung