Sindir Iqlima Kim, Hotman Paris: Rasakan, Sebentar Lagi Dipanggil Polisi!

jpnn.com, JAKARTA - Pengacara kondang Hotman Paris Hutapea menyampaikan sindiran untuk mantan asisten pribadi alias asprinya, Iqlima Kim.
Dia menyoroti pernyataan Iqlima Kim yang mengaku sempat sakit beberapa waktu lalu.
"Mengaku sakit tetapi berselang beberapa hari kemudian sudah pesta di bar dengan dentuman musik disko dan live streaming di Instagram dan hisap sisha," ungkap Hotman Paris melalui akun miliknya di Instagram, Minggu (22/5).
Pria berusia 62 tahun itu lantas mengingatkan Iqlima Kim yang menuduhnya melakukan pelecehan seksual.
Hotman Paris mengaku telah melaporkan Iqlima Kim ke pihak kepolisian.
"Rasakan, sebentar lagi dipanggil polisi," jelasnya.
Hotman Paris mengatakan sasaran utamanya dalam laporan tersebut tidak hanya Iqlima Kim, tetapi juga pengacara.
Menurutnya, dalang di balik tuduhan dari Iqlima Kim yakni para musuhnya.
Hotman Paris Hutapea menyampaikan sindiran untuk mantan asisten pribadi alias asprinya, Iqlima Kim.
- 3 Berita Artis Terheboh: Kondisi Nikita di Tahanan Diungkap, Uya Kuya Beri Komentar
- Hotman Paris Disebut Langsung Bertolak ke Singapura Seusai Sidang Melawan Razman
- Dituding Kewalahan saat Sidang, Hotman Sebut Razman Takut Hakim
- Tampil Glamor di Persidangan, Hotman: Biar si Botak Lihat, Enaknya jadi Pengacara Sukses
- Hotman Paris Disebut Kewalahan saat Sidang, Razman: Dia Kena Penyakit Lupa
- Hakim yang Perberat Vonis Budi Said Banjir Pujian, Hotman Paris Siapkan Perlawanan