Sindir Prabowo, Cak Imin Singgung Makan Siang Gratis sebagai Solusi Semua Masalah
jpnn.com, BANDUNG - Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) A. Muhaimin Iskandar alias Cak Imin mengkritisi program makan siang gratis yang menjadi andalan pasangan capres-cawapres bernomor urut 2 di Pilpres 2024 Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka.
Cawapres pendamping Anies Baswedan di Pilpres 2024 itu menyindir Prabowo - Gibran yang seakan-akan menjadikan makan gratis sebagai solusi atas semua masalah.
Cak imin melontarkan kritiknya soal itu saat berorasi pada kampanye di Gor C-Tra Arena, Bandung, Jawa Barat, Kamis (8/2/2024).
“Ada juga yang katanya seluruh permasalahan solusinya cuma makan siang, "Pak bagaimana mengatasi pupuk langka?". "Makan siang",” sindir Cak Imin.
Selain itu, Cak Imin juga mengutip pertanyaan Anies dalam debat capres.
“Pak, bagaimana mengatasi kekerasan perempuan,” kata Cak Imin mengulang sepenggal pertanyaan Anies kepada Prabowo.
Namun, massa yang hadir dalam kampanye itu langsung menjawab 'makan siang' secara kor.
“Kelihatan kamu belum pada makan siang,” kata Cak Imin menimpali jawaban massa.
Muhaimin Iskandar alias Cak Imin mengkritisi program makan siang gratis yang menjadi andalan pasangan capres-cawapres Prabowo - Gibran.
- Berpesan ke Pendukungnya, Anies: Jangan Berubah Hanya karena Ada Pembagian, Hati-Hati
- Anies Optimistis Pramono-Rano Meraih Kemenangan di Pilkada Jakarta
- Anies Dukung Pramono-Rano, Tokoh Betawi Yakin Anak Abah Tak Mengikuti
- Orang Dekat Anies Baswedan Yakin Pramono & Rano Tak Akan Berkhianat
- Hasto PDIP Sebut Kedekatan Anies dengan Pram-Doel Akibat Demokrasi yang Dikebiri
- Anies Baswedan Berpose 3 Jari Bareng Pramono-Rano Karno