Singgung Gaji ke-13, Bamsoet Berpantun di Depan Jokowi

jpnn.com, JAKARTA - Ketua DPR Bambang Soesatyo membacakan pantun yang salah satu baitnya menyinggung kebijakan Presiden Joko Widodo soal THR dan gaji ke-13 kepada PNS, TNI/Polri hingga honorer pemerintah pusat.
Pantun tersebut disampaikan politikus yang beken disapa Bamsoet, dalam sambutannya di acara buka bersama dengan Presiden Jokowi, Wapres Jusuf Kalla dan pimpinan lembaga tinggi negara di rumah dinasnya, Kompleks Widya Candra, Jakarta Selatan, Senin (28/5).
"Kurang afdal rasanya kalau tidak ditutup dengan pantun," ucap Bamsoet sebelum mengakhiri sambutannya.
Ada dua pantun yang dibacakan politikus Golkar tersebut. Yang pertama begini bunyinya.
Orang berpuasa kendalikan diri
Menantikan berbuka sambil mengaji
Semua ceria presiden hadir di sini
Buka puasa bersama kami
Berikutnya mantan ketua Komisi III DPR itu membawakan pantun soal Gaji ke-13.
Jokowi bagi gaji ke-13
Rakyat menyambut riang gembira
Kita semua harus bekerja keras
Agar bangsa kita makin sejahtera
Pada kesempatan itu, Bamsoet juga memberikan apresiasi kepada pemerintah atas terjaganya stabilitas harga sembako selama Ramadan hingga lebaran nanti.
Selain menyinggung soal gaji ke-13, Bamsoet juga mengapresiasi pemerintah atas terjaganya stabilitas sembako selama Ramadan.
- Pangeran Mangkubumi Tantang Deddy Sitorus Sebutkan Nama Utusan yang Menyeret Nama Jokowi
- Anggap Perkara Hasto Bentuk Pesanan, Maqdir Singgung Pemecatan Jokowi dan Keluarga
- PSI Paling Dekat dengan Jokowi, Wajar Mengadopsi Partai Super Tbk
- IHSG Melaju di Zona Hijau, Pengaruh THR Cair 100 Persen?
- PSI Adopsi Ide Partai Super Tbk Jokowi, Ini Kata Pakar soal Dampaknya
- Siap Bergabung, Bara JP Nilai Partai Super Tbk ala Jokowi Punya Potensi Besar