Singkat dan Sepakat! Rp 120 Juta buat Korban Gempa Aceh

jpnn.com - MEDAN - Beragam bantuan mulai mengalir buat korban Gempa Aceh.
Perkumpulan Aceh Sepakat, komunitas yang didominasi pengusaha asal Aceh yang berdomisili di Kota Medan langsung mengumpulkan sumbangan untuk membantu para korban di Aceh Pidie.
Dalam waktu singkat, mereka sudah berhasil mengumpulkan sumbangan sebesar Rp 120 juta dalam bentuk uang tunai.
"Secara spontan anggota Aceh Sepakat masing-masing memberi sumbangan. Dan pagi ini sudah terkumpul Rp 120 juta," kata Ketua Posko Aceh Sepakat Peduli Bencana Aceh, Fauzi Hasballah, seperti dikutip dari Medan Bagus (RMOL), Rabu (7/12).
Fauzi menjelaskan, sambil terus mengumpulkan sumbangan, mereka juga melakukan inventarisasi kebutuhan yang paling penting untuk para korban bencana tersebut.
Mereka sepakat untuk mengutamakan bantuan medis, obat-obatan dan ambulans yang dikoordinir langsung oleh anggota mereka yang memiliki RS Malahayati. Setelah itu, mereka juga langsung mengirim bantuan logistik yang segera diangkut.
"Kebetulan anggota Aceh Sepakat ada juga pengusaha angkutan, maka dia yang langsung mengkoordinir pengirimannya," ungkapnya. (rgu/jpnn)
MEDAN - Beragam bantuan mulai mengalir buat korban Gempa Aceh. Perkumpulan Aceh Sepakat, komunitas yang didominasi pengusaha asal Aceh yang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 5 Berita Terpopuler: Tes PPPK Tahap Dua Dimulai, Honorer Kesulitan Cetak Kartu Ujian, Presiden Sampai Turun Tangan
- Astaga! Banyak Nama Terungkap dalam Sidang Dugaan Korupsi Mbak Ita
- Gaji sebagai Honorer Langsung Dihentikan, tetapi Bikin Senang
- Kasus Viral Ini Harus jadi Pelajaran Seluruh PPPK, Jangan Main-main
- Sidang Dakwaan Mbak Ita, Jaksa KPK Soroti Peran Suaminya sebagai Perantara
- Penyebab Utama Kartu Tes PPPK Tahap 2 Belum Bisa Dicetak, Jangan Panik ya