Sinyal Kenaikan Makin Kuat
Jumat, 24 Februari 2012 – 08:18 WIB

Sinyal Kenaikan Makin Kuat
JAKARTA - Kenaikan harga BBM tinggal hanya menunggu waktu. Menteri ESDM Jero Wacik sampai harus menyampaikan permohonan maaf atas kebijakan tersebut. "Mohon maaf kepada rakyat Indonesia, (harga) BBM akan naik," kata Jero di sela menghadiri pengarahan presiden dalam raker 2012 Kemenlu, kemarin.
Meski begitu, Jero belum bisa memastikan berapa kenaikan harga BBM. Begitu juga kapan mulai akan diberlakukan. "Kami tengah menghitung, jangan terburu-buru. Kami hitung yang terbaik untuk rakyat," ujar mantan menkop dan UKM itu.
Baca Juga:
Pemerintah, lanjut dia, tetap akan memikirkan bantuan bagi masyarakat miskin akibat kenaikan harga BBM. Selain itu, langkah efisiensi juga akan ditempuh.
"Walaupun yang terjadi kantung kita mengempes, negara akan melakukan efisiensi. Ada beberapa yang kita tunda sehingga rakyat tidak terlalu berat," urainya. Dia meminta publik menunggu hingga pembahasan APBN-P rampung dibahas bersama DPR. (fal)
JAKARTA - Kenaikan harga BBM tinggal hanya menunggu waktu. Menteri ESDM Jero Wacik sampai harus menyampaikan permohonan maaf atas kebijakan tersebut.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Dirut Bank DKI Jamin Dana Nasabah Aman dan Non-tunai KJP Plus Tetap Lancar
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 April 2025, UBS dan Galeri24 Sama Saja
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April
- 165.466 Kendaraan Meninggalkan Jabotabek saat Libur Panjang
- Satgas Ramadan & IdulFitri Pertamina Dinilai Berhasil Memitigasi Lonjakan Permintaan BBM
- Pemda Diminta Jadi Motor Investasi dan Pemerataan Ekonomi