Sinyal Kuat Eden Hazard Bakal Gabung Real Madrid
jpnn.com, MADRID - Saga transfer bintang Chelsea Eden Hazard ke Real Madrid masih menjadi perbincangan hangat.
Para penggemar Madrid pun sudah tidak sabar melihat Hazard bergabung dengan Sergio Ramos dan kawan-kawan musim depan.
Hal itu terlihat ketika Hazard tengah berlibur ke Marbella, Spanyol, setelah memenangi Liga Europa bersama Chelsea.
BACA JUGA: Hazard Bisa Meraih Ballon d’Or Jika Terbang ke Real Madrid
Seperti dilansir Marca, pemain 28 tahun itu terlihat berfoto bersama dua Madridista yang mengenalinya di salah satu sudut pantai.
Salah seorang di antara mereka membawa jersey Madrid dan membentangkannya ketika berfoto bersama Hazard.
''Hazard terlihat tidak menolak memegang jersey itu,'' tulis Marca.
Meski sudah berulang kali mengatakan ingin bergabung bersama Madrid dan telah mengucapkan perpisahan kepada Chelsea, Hazard belum juga menginjakkan kaki di Santiago Bernabeu.
Saga transfer bintang Chelsea Eden Hazard ke Real Madrid masih menjadi perbincangan hangat.
- Liga Champions: 6 Klub Gugur, 3 Raksasa Terancam
- Ancelotti Bakal Tinggalkan Real Madrid, Penggantinya Bukan Orang Jauh
- Tak Punya Lawan, Florentino Perez Kembali Jadi Orang Nomor 1 Real Madrid
- Kylian Mbappe: Saya Sudah Beradaptasi dengan Tim
- Alaba Disambut Meriah, Real Madrid Pimpin Klasemen La Liga
- Real Madrid vs Celta Vigo: 2 Gol Endrick Bantu Los Blancos ke Perempat Final Copa del Rey