Sinyal Kuning Batavia Union
Rabu, 19 Januari 2011 – 17:19 WIB
JAKARTA - Sukses menggaet tiga angka di laga perdana melawan Persibo Bojonegoro beberapa waktu lalu, sepertinya tidak akan mudah diraih lagi tim Batavia Union FC. Tim kontestan Liga Primer Indonesia (LPI) itu dipastikan akan menghadapi tim yang sudah mendapatkan kekuatan baru di LPI. Mereka adalah Ksatria XI Solo FC. "Ini merupakan kekuatan baru mereka. Tentunya kita harus waspada," jelas Hary Ruswanto, manajer umum Batavia FC kepada Indopos (grup JPNN) kemarin.
Bertempat di Stadion Gelanggang Mahasiswa Soemantri Brojonegoro, Kuningan, Jakarta, Tantan dkk akan berhadapan dengan tim milik Kesit Handayono itu. Solo FC sudah dipastikan akan mendapatkan tambahan darah baru. Tim asal Jawa Tengah itu sudah dipastikan mendapatkan tenaga tambahan yakni lima pemain asingnya.
Baca Juga:
Seperti diketahui, pada pertandingan pembuka melawan Persema Malang, beberapa waktu lalu, Solo FC tidak diperkuat oleh pemain asingnya karena masalah administrasinya belum rampung. Pemain-pemain asing yang dipastikan akan turun saat melawan Batavia yakni Aleksandar Vrteski (kiper/Australia), David Micevski (gelandang/Australia), Zarko Lazetic (striker/Serbia), Stevan Racic (striker/Serbia), Sergei Livtinov (gelandang/Rusia).
Baca Juga:
JAKARTA - Sukses menggaet tiga angka di laga perdana melawan Persibo Bojonegoro beberapa waktu lalu, sepertinya tidak akan mudah diraih lagi tim
BERITA TERKAIT
- Fakta-Fakta Menarik 33 Pemain Timnas Indonesia Proyeksi Piala AFF 2024
- Piala AFF 2024: Shin Tae Yong Panggil 4 Muka Baru ke Timnas Indonesia
- Daftar 33 Pemain Timnas Indonesia Proyeksi Piala AFF 2024, Ada 7 Nama Abroad
- Taklukkan AS Roma 1-0, Napoli Kembali ke Puncak Klasemen Serie A 2024/25
- Hasil Liga Spanyol: Menang 3-0 Atas Leganes, Madrid Naik Posisi 2 Klasemen
- Kevin Diks Menawan, FC Copenhagen Amankan 3 Poin