Sinyal Sriwijaya Air SJ182 Ditemukan, Pasukan Selam Kopaska Dikerahkan
jpnn.com, JAKARTA - Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto memerintahkan pasukan selam dari Kopaska untuk terjun mencari badan pesawat Sriwijaya Air SJ-182 yang jatuh di perairan Pulau Seribu.
Menurut Hadi, hal ini dilakukannya pascatemuan sinyal pesawat.
"Tracking seat-nya sudah dikirim ke KRI Rigel yang tadi malam atau pagi sudah merapat di TKP," kata Hadi di Posko Terpadu JICT 2, Jakarta Utara, Minggu (10/1).
Menurutnya, dari hasil pemantauan diduga kuat telah ditemukan koordinat pesawat.
"Dari kontak terakhir adanya sinyal dari pesawat tersebut dan segera diturunkan penyelam dari Kopaska," kata Hadi
Ia mengharapkan upaya pelacakan sinyal KRI Rigel akurat sehingga bisa menemukan pesawat tersebut.
"Mudah-mudahan apa yang sudah kami ketahui ini segera kami tindaklanjuti. Semuanya akan kami koordinasikan terus di bawah pimpinan Kepala Basarnas untuk melaksanakan evakuasi korban SJ-182," kata Hadi. (tan/jpnn)
Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:
Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto memerintahkan pasukan selam dari Kopaska untuk terjun mencari badan pesawat Sriwijaya Air SJ-182.
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- Inisial B
- PKPU Lancar, Sriwijaya Air Optimistis Terbang Lebih Tinggi
- Anggota DPR: Calon Panglima TNI Harus Bisa Melakukan Ini untuk Prajuritnya
- Simak! Panglima TNI Sampaikan Pesan Penting dari Presiden Jokowi
- Jelang HUT Kemerdekaan RI, Panglima TNI Mutasi 21 Perwira Tinggi, Ini Daftarnya
- Selain Danpaspampres, Panglima TNI Juga Pimpin Sertijab Panglima Kogabwilhan I dan III