Sisa Kuota 11.668 Kartu, Dinsos Buleleng Targetkan UHC Tuntas 2020

Sisa Kuota 11.668 Kartu, Dinsos Buleleng Targetkan UHC Tuntas 2020
Program Universal Health Coverage (UHC). ILUSTRASI. Foto: Radar Bali/JPNN.com

jpnn.com, BULELENG - Dinas Sosial Buleleng menargetkan program Universal Health Coverage (UHC) tuntas pada tahun 2020 mendatang.

Kini jumlah peserta program itu, disebut sudah mencakup 97 persen masyarakat Buleleng. Baik itu yang menjadi peserta mandiri maupun penerima bantuan iuran dari pemerintah pusat dan daerah.

Kepala Dinas Sosial Buleleng I Gede Sandhiyasa mengatakan terhitung sejak 5 Mei lalu, jumlah peserta UHC sudah mencapai 97 persen.

BACA JUGA: Pendapatan BPJS Kesehatan Rp 81,9 T, Pengin Tahu Klaim yang Harus Dibayar?

Menurutnya, pemerintah terus berkomitmen berupaya meningkatkan jumlah kepesertaan. Hanya saja sisa kuota untuk penerima bantuan sangat terbatas.

Sebenarnya kuota penerima bantuan iuran, sebanyak 316ribu peserta. Data terakhir, sisa kuota hanya tinggal 11.668 kartu lagi.

“Apabila ada warganya yang belum masuk program ini, pemerintah desa dapat mengusulkannya pada kami,” kata Sandhiyasa seperti dilansir Radar Bali (Jawa Pos Group).

Menurutnya, Dinsos Buleleng kini tengah menyisir kembali kartu Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) yang telah terbit.

Dinas Sosial Buleleng menargetkan program Universal Health Coverage (UHC) tuntas pada tahun 2020 mendatang.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News