Sisi Lain dari Mbak Puti yang Mungkin Belum Anda Tahu
Puti ditemani anak-anak muda yang menjadi duta wisata. Dia mengajak mereka selfi, foto bersama, dengan latar belakang bunga yang warna-warni.
Sehari sebelumnya, di Kabupaten Nganjuk, Puti juga mengunjungi kawasan hutan di Desa Joho, Pace, yang dihuni warga. Untuk sampai ke tempat itu, Puti berjalan kaki satu kilometer, dengan jalan becek, habis hujan. Dia telah ditunggu warga desa.
“Dengan mengunjungi hutan, sungai dan gunung, telah membuat saya dekat dengan alam. Ini menyegarkan, di tengah padatnya kunjungan,” kata dosen tamu Universitas Kokushikan Jepang itu.
Puti mengaku, akhir Januari lalu, dia juga mengunjungi wisata alam Kalibendo, di Desa Kampung Anyar, Banyuwangi. Di tempat itu, Puti menikmati air terjun, sungai, perbukitan dan pemandangan yang serba tanaman hijau. “Tidak bisa lebih lama ya di sini?” kata Puti tersenyum.
Anak dari Guntur Soekarnoputra ini mengatakan, dia betah di lingkungan alam. “Saya hobi jalan ke gunung, sungai, air terjun, dan mencari tumbuhan langka,” pungkasnya. (adk/jpnn)
(Baca: Ssttt...Lihat Nih Foto-Foto Mbak Puti)
Ini bukan soal politik atau strategi Mbak Puti di Pilgub Jatim 2018. Ini tentang keindahan.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pertebal Dukungan ke Luluk-Lukman, Sukarelawan Cantiq Surabaya Gelar Konvoi
- Ingin Pembangunan Jatim Dilanjutkan, Kaesang Dukung Khofifah-Emil
- Relasi Siap Menangkan Wahyu-Ali dan Khofifah-Emil di Kota Malang
- Hasto Klaim Program Infrastruktur Risma-Gus Hans yang Dibutuhkan Warga Jatim
- Debat Ketiga Pilgub Jatim Bertema Pembangunan Infrastruktur
- Pedagang Pasar Baru Gresik Yakin Pilih Khofifah-Emil: Pemimpin yang Terbukti Merakyat