Sisi Lain Jokowi, Metallica dan Pisang Rebus
Sabtu, 25 September 2021 – 14:35 WIB

Suliadi, mantan sopir Jokowi. Foto: tangkapan layar YouTube Presiden Joko Widodo
jpnn.com, SOLO - Presiden Jokowi enggak pernah macam-macam.
Itu kata Suliadi, pria asal Malang, Jawa Timur.
Suliadi mantan sopir Jokowi. Menemani suami Iriana saat di Solo.
"Di dalam mobil santai. Biasanya mendengarkan lagu Metallica, musik klenengan (gamelan Jawa)," kata Suliadi seperti dikutip dari YouTube, akun Presiden Joko Widodo, Sabtu (25/9).
Tangkapan layar YouTube @Presiden Joko Widodo
Suliadi mengenang sosok Jokowi bukan pria yang ribet di dalam mobil.
"Hal yang harus saya persiapkan saat mengantar Pak Jokowi cuma roti, pisang rebus, dan kacang rebus," tutur pria yang kini mendiami rumah lama Jokowi di Solo itu.
Suliadi di Solo, Presiden Jokowi di Jakarta. Meski tidak setiap hari bertemu, Suliadi selalu berharap Jokowi sehat.
Suliadi mengungkap sisi lain Jokowi, pria yang membuatnya bisa seperti saat ini.
BERITA TERKAIT
- Jokowi Tempuh Jalur Hukum Perihal Tudingan Berijazah Palsu, Pengamat Politik Boni Hargens: Ini Pelajaran Berdemokrasi
- Heboh Isu Ijazah Palsu, Jokowi Bukan Satu-satunya Sasaran Tembak
- Utus Jokowi ke Pemakaman Paus, Prabowo Titipkan Pesan Khusus
- 5 Berita Terpopuler: Berita Bikin Panik Honorer, Ribuan CPNS 2024 Jadi Mengundurkan Diri, Waduh
- 5 Berita Terpopuler: Jangan Sepelekan Peringatan Ahli Hukum, Semua ASN Wajib Tahu, karena Sangat Mudah Memberhentikan PPPK
- Prabowo Utus Jokowi hingga Natalius Pigai Hadiri Pemakaman Paus Fransiskus