Sistem CAT Error, Peserta Tes CPNS Mengeluh
jpnn.com - PADANG--Sebanyak 6.025 peserta Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS), bertarung memperebutkan kursi sebanyak 190 formasi yang tersedia bagi pelamar umum di lingkungan Pemprov Sumbar.
Dari pantauan Padang Ekspres (Grup JPNN) di hari pertama penyaringan, beberapa peserta banyak mengeluhkan buruknya sistem komputerisasi atau CAT (Computer Assisted Test) yang gunakan oleh Badan Kepegawai Negara (BPN) di laboratarium Uni¬versitas Putra Indonesia (UPI) Lubuk Begalung, Padang, kemarin.
Menanggapi hal demikian, Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) mengatakan untuk masalah teknis itu sepenuhnya tanggung jawab BKN yang berpusat di Jakarta. Sedangkan BKD Sumbar hanya berperan sebagai tim pelaksana kegiatan CPNS ini saja.
“Untuk kerusakan notebook, kita telah menyediakan 10 notebook cadangan. Hal-hal yang tidak kita inginkan seperti mati lampu dan hal sebagainya sudah kita persiapakan semaksimal mungkin” ujarnya.
Menurut orang nomor satu di BKD Sumbar itu, peserta dituntut untuk fokus terhadap soal yang disediakan pihak penyelenggara. Untuk persoalan teknis, sepenuhnya tanggung jawab BKN pusat.
“Sebanyak 500 peserta terbagi dalam lima sift, dari pagi hingga sore hari. Untuk ruangan tes, pihak penyelenggara memilih gedung F-12 sebagai tempat pelaksanaan tes kali ini. Dalam hal teknis, Badan Kepegawaian Negara lah pelaksananya. Sedangkan BKD hanya memfasilitasi peserta dan tempat” Ujar Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Sumbar Jayadisman kepada Padang Ekspres, kemarin.
Alumni kenotariatan UGM tersebut menyebutkan, masing-masing sift dibagi wak¬tu 90 me¬nit untuk menye¬lesai¬kan 100 soal. Sift pertama dilaksanakan pada pukul, 08-00 wib hingga 09.40 WIB, sift kedua dilanjutkan pada pukul 09.40 hingga 11.20 WIB, sift ketiga pukul 11.20-13.00 WIB, dan sift keempat pukul 13.30-15.10 WIB dan untuk sift terakhir dilaksanakan di sore hari berkisar pukul 15.10-16.40 WIB
“Dalam ruangan ujian terdapat 100 peserta dengan jumlah soal sebanyak 100 soal yang terdiri dari tiga kategori. Kategori pertama merupakan Tes Intelegensi Umum (TIU), kedua, Tes Wawasan Kebangsaan (TWK), dan terakhir Tes Karakteristik Pribadi (TKP).” Ujar Kepala Badan Kepegawain Daerah (BKD) Sumbar Jayadisman.
PADANG--Sebanyak 6.025 peserta Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS), bertarung memperebutkan kursi sebanyak 190 formasi yang tersedia bagi pelamar umum
- Catat ya, PPPK Bukan Sekadar Pengganti Baju Honorer
- Menjelang Pilkada 2024, Kapolres Banyuasin Sampaikan Pesan Kepada Masyarakat
- Kebakaran Melanda Gedung Tempat Pelelangan Ikan di Kendari Sultra
- Longsor di Karo, 9 Orang Meninggal Dunia, Satu Hilang
- Jalan Utama Penghubung Riau-Sumbar Macet Total, Ternyata Ini Penyebabnya
- Alhamdulillah, Warga Cikaret Kini Miliki Trafo PLN, Aliran Listrik Makin Stabil