Siswa Miskin Dapat Subsidi Rp 3,9 Triliun
Jumat, 30 Desember 2011 – 16:21 WIB
JAKARTA-Komitmen Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) untuk memperhatikan masyarakat marginal akan terus dilakukan. Hal tersebut dibuktikan dengan menyiapkan anggaran subsidi siswa miskin sebesar Rp 3,9 triliun untuk 6,1 juta siswa pendidikan dasar, menengah, dan pendidikan tinggi. Nuh berharap bantuan siswa miskin ini dapat menyelamatkan paling sedikit 800 ribus siswa dari putus sekolah. Selain itu, lanjut Nuh, juga memberi kesempatan bagi 740 siswa untuk melanjutkan ke jenjang pendidikan yang leih tinggi.
Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Mohammad Nuh mengatakan, bantuan subsidi siswa miskin ini akan diberikan secara langsung maupun melalui sekolah layaknya Bantuan Operasional Sekolah (BOS).
Baca Juga:
“Saat ini terdapat sekitar 1,18 juta siswa putus sekolah dan 2,33 juta lulusan sekolah dasar sampai sekolah menengah yang tidak bisa melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi. Hal ini dikarenakan alasan faktor ekonomi. Itu sebabnya APBN 2012 diarahkan untuk menyediakan subsidi siswa miskin sebanyak 6 juta siswa lebih,” ungkap Nuh di dalam pemaparan evaluasi akhir tahun di Gedung Kemdikbud, Jakarta, Jumat (30/12).
Baca Juga:
JAKARTA-Komitmen Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) untuk memperhatikan masyarakat marginal akan terus dilakukan. Hal tersebut dibuktikan
BERITA TERKAIT
- SANF Perkuat Digitalisasi Pendidikan di Indonesia
- Keren, Siswa Mentari Intercultural School Jakarta Boyong Emas dari Malaysia
- Dibilang Abal-Abal, UIPM Justru Pelopor Kampus Virtual Menggunakan Second Life
- Dukung Masa Depan Bangsa, Peruri Berikan Beasiswa bagi Anak TNI POLRI
- Edukasi Mahasiswa di Jateng dan DIY tentang Kepabeanan, Begini Harapan Bea Cukai
- Majelis Masyayikh Meluncurkan Aplikasi Layanan Pendidikan Pesantren SYAMIL