Siswa SMP-MTs 99 Persen Lulus
Jumat, 01 Juni 2012 – 06:45 WIB

Siswa SMP-MTs 99 Persen Lulus
BANDUNG- Meski belum dipastikan berapa persen kelulusan Ujian Nasional (UN) tingkat SMP/MTs di Jawa Barat, namun Kepala Bidang Pendidikan Dasar Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat Dede Hasan memastikan, jika kelulusan UN tingkat SMP/MTs di Jabar tidak akan jauh berbeda dengan tahun sebelumnya yakni 99,8 persen. Dia menjamin, semua kabupaten/kota yang ada di Jabar bisa menerima naskah kelulusan UN Jumat (1/6) dan diumumkan ke siswa Sabtu (2/6).
“Pengumuman kelulusan UN tingkat SMP/MTs akan diumumkan secara serentak besok, Sabtu (2/6). Saat ini kami belum bisa memastikan secara jelas berapa persen jumlah siswa yang lulus karena masih terus melakukan verifikasi data ke pusat. Karena jika ada satu siswa yang dinyatakan tidak lulus tapi ternyata lulus, tentu akan sangat berpengaruh kepada persentase yang ada,” ujarnya ditemui wartawan di ruang kerjanya, kemarin (31/5).
Baca Juga:
Meski demikian Dede menyebutkan, 2011 lalu presentasinya 99,8 persen, dan hanya sekitar 0,02 persen yang tidak lulus. "Kamis malam kami masih melakukan rekap dan masih terus mencetak hasilnya. dalam proses penghitungan, sehingga belum ada angka final,” katanya.
Baca Juga:
BANDUNG- Meski belum dipastikan berapa persen kelulusan Ujian Nasional (UN) tingkat SMP/MTs di Jawa Barat, namun Kepala Bidang Pendidikan Dasar Dinas
BERITA TERKAIT
- Wamen Fauzan: Era Kolaborasi, Kampus Harus Bersinergi dengan Pemda
- Untar dan KSU Perkuat Kerja Sama Global Lewat Konferensi Dunia & Bertemu Presiden Taiwan
- Guru Sekolah Rakyat dari PNS & PPPK, Diusulkan Kepala Daerah
- Kemdiktisaintek Membuka Peluang Sarjana Kuliah S2 Setahun, Lanjut Doktoral
- Kemenkes di Guest Lecture U-Bakrie: Mahasiswa Harus Terlibat Aktif Dalam Kampanye Kesehatan Mental
- 43.502 Siswa Penerima Baru Terima KJP Plus Tahap I 2025