Siswa SMP Tewas Diterjang 8 Panah

Siswa SMP Tewas Diterjang 8 Panah
Siswa SMP Tewas Diterjang 8 Panah
TIMIKA – Meski secara formal telah dicapai kata sepakat untuk menciptakan perdamaian, namun Kwamki Lama masih dipenuhi suasana dendam. Kemarin, siswa kelas II SMP bernama Isodorus Edoway (13) tewas setelah diterjang delapan anak panah. Sekitar 6 orang tak dikenal yang badannya dilumuri lumpur memberondongnya dengan anak panas di Gapura, jalan masuk Kwamki Lama. Korban diserbu anak panah saat menumpang ojek hendak pulang ke rumahnya di Kampung Kwamki Lama Atas.

Dalam kondisi anak panah masih menancap di badannya, korban sempat dilarikan ke Rumah Sakit Mitra Masyarakat (RSMM) untuk mendapatkan pertolongan medis. Tapi sekitar pukul 16.00 WIT, Isodorus menghembuskan nafas terakhir.

Kronologis kejadian disampaikan Kapolres Mimika AKBP Moch Sagi SH melalui Kabag Ops Polres Mimika Kompol Mada Indra Laksanta SIK kepada Radar Timika. Isodorus dengan menumpangi ojek hendak pulang ke rumahnya di Kampung Kwamki Lama atas. Lantaran jalan umum dipenuhi warga, korban memilih melewati jalur Jalan Freeport Lama. "Namun ketika tiba di gapura, sekelompok warga datang mengejarnya dan langsung memanah. Korban sempat menjelaskan kepada pelaku bahwa dirinya tidak terlibat masalah. Namun penjelasan itu tidak diindahkan. Korban terus dihujani busur panah hingga terjatuh dari sepeda motor," terang Indra Laksanta.

Pengejaran terhadap pelaku langsung dilakukan oleh Satuan Brimob Detasemen B Polda Papua. Namun semua pelaku sudah kabur dari TKP. Korban dievakuasi menggunakan mobil Dalmas menuju RSMM.  “Kami sudah berupaya semaksimal mungkin untuk menjaga keamanan Kampung Kwamki Lama supaya tidak ada korban lagi setelah kematian Daud Tinal (Amon Kogoya). Tahu-tahunya mereka kembali memanah orang lain lagi,” kata Mada. Dikatakan, peristiwa itu terjadi usai prosesi pembakaran jazad Daud.

TIMIKA – Meski secara formal telah dicapai kata sepakat untuk menciptakan perdamaian, namun Kwamki Lama masih dipenuhi suasana dendam. Kemarin,

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News