Siswa Tantang Makhluk Halus Penghuni Sekolah, Akhirnya Kesurupan Massal

jpnn.com - BANJARMASIN – Kemah pramuka yang diadakan Madrasah Aliyah Siti Maryam, Jalan Kelayan A, Gang PGA, Banjarmasin Selatan, Sabtu (26/11) diwarnai kejadian menggemparkan.
Puluhan murid sekolah itu kesurupan sekitar pukul 23:50 WITA.
Mereka berteriak tak beraturan. Peristiwa itu diawali saat salah satu siswa memutar lagu.
Ketika itu, lampu di kawasan sekolah memang padam.
“Setelah semua lampu padam dengan sendirinya, saya mencoba untuk menyalakan sekringnya. Tiba-tiba, setelah nyala sebagian siswa langsung kesurupan,” ungkap penjaga sekolah yang namanya tidak ingin disebutkan.
Kejadian itu langsung menghebohkan peserta pramuka.
Mereka berhamburan untuk menolong temannya yang kesurupan.
Warga sekitar juga langsung keluar rumah untuk melihat halaman sekolah yang dijadikan tempat acara kemah pramuka.
BANJARMASIN – Kemah pramuka yang diadakan Madrasah Aliyah Siti Maryam, Jalan Kelayan A, Gang PGA, Banjarmasin Selatan, Sabtu (26/11) diwarnai
- Bayi Perempuan di Palembang Tidak Ada Tempurung Kepala
- Puluhan Siswa Keracunan Paket MBG, Cianjur Berstatus KLB
- Tes PPPK Tahap 2 Tanjungpinang Mulai 24 April, Diikuti 407 Pelamar
- Harga Ayam di Palembang Mengalami Penurunan, Ini Penyebabnya
- Pria di Bandung Nyaris Tewas Gara-Gara Jadi Korban Pengeroyokan Salah Sasaran
- 91 CPNS dan 553 PPPK Mataram Formasi 2024 Terima SK, Begini Pesan Wali Kota Mohan