Siswa Tawuran, Orang Tua Dipanggil Polisi

jpnn.com - GOWA - Tawuran siswa tidak hanya terjadi di Makassar. Siang tadi, Jumat 29 Agustus perkelahian dua kelompok pelajar sekolah menengah pertama terlibat keributan di Jalan Istana Ballalompoa Sungguminasa, Gowa, Sulawesi Selatan. Beberapa di antara mereka berhasil diamankan Polres Gowa.
Tawuran tersebut diperkirakan dipicu kasus pengeroyokan sebelumnya. Teman korban tidak menerima kejadian tersebut hingga berniat melakukan perhitungan dengan pelajar SMP yang dianggap telah melakukan pengeroyokan.
Beruntung personel Polres Gowa cepat tiba di TKP sehingga tawuran lebih parah bisa dicegah.
Kepala A SPKT Polres Gowa, Aiptu Muh Arief mengatakan pelajar yang diamankan awalnya mendatangi kelompok siswa yang memukul temannya.
“Nama mereka sudah kami catat dan dimintai keterangan. Kami juga akan memanggil masing-masing sekolah dan orangtua untuk dilakukan pembinaan,” katanya. (jai)
GOWA - Tawuran siswa tidak hanya terjadi di Makassar. Siang tadi, Jumat 29 Agustus perkelahian dua kelompok pelajar sekolah menengah pertama
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pererat Silaturahmi dengan Warga, Ketua DPRD dan Wali Kota Bogor Tarawih Keliling
- Pangdam IM Ajak Putra-Putri Terbaik Aceh Daftar & Ikuti Seleksi Taruna Akademi TNI 2025
- Polda Kalbar Bekuk 3 Pengedar Narkoba di Kubu Raya, Sita 220 Gram Sabu-Sabu
- THR ASN 2025, Pemkab Pasaman Barat Menyiapkan Rp 30 Miliar
- Dibangun Abad ke-18 di Pinggir Sungai Musi, Musala Al-Kautsar Palembang Masih Kokoh Berdiri
- Perang Sarung di Pekanbaru Berujung Maut, 4 Orang Ditangkap