Siswi Peraih Nilai Sempurna untuk Matematika Jadi Rebutan
jpnn.com, TERNATE - Hasil Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) untuk tingkat SMP telah diumumkan. Putri Nurhaliza, siswi SMP Negeri 1 Ternate berhasil memperoleh nilai sempurna untuk ujian Matematika. Ya, gadis berkerudung ini mendapat nilai 100 untuk Matematika-nya.
Seperti dilaporkan Malut Post (Jawa Pos Group), saat pengumuman kelulusan dilakukan, Putri tak kuasa menahan airmatanya. Kerja kerasnya belajar Matematika selama ini ternyata tak sia-sia.
”Saya sebenarnya tidak begitu suka dulunya dengan Matematika. Namun berkat didikan para guru, orang tua serta tekad dan ketekunan, akhirnya saya menyukai mata pelajaran yang menurut sebagian siswa menjadi momok yang menakutkan,” ungkapnya saat ditemui di kediamannya Kelurahan Salero, Ternate Utara, Minggu (4/6).
Salah satu jurus yang ia gunakan untuk meraih nilai 100 adalah menyiapkan semuanya dengan seksama. Putri mengaku kerap belajar Matematika secara otodidak.
”Belajarnya hanya di rumah, tanpa ada les. Saya hanya mengulang mata pelajaran yang didapat dari sekolah saja. Jika tidak paham, buka referensi lewat internet," ujarnya.
Dara kelahiran 5 Desember 2001 tersebut mengaku amat senang dan bangga. Padahal awalnya, ia hanya menargetkan bisa lulus UN saja. ”Memang tidak menyangka. Senang sekali ketika mendengarnya. Awalnya hanya ingin lulus saja, tetapi saat pengumuman dan dibacakan nilai tertinggi Matematika amat senang,” ujar Putri.
Bungsu dari empat bersaudara ini memiliki pola belajar yang tak jauh berbeda dibanding teman-temannya. Hanya saja, ia selalu mengulang materi pelajaran yang didapat setelah makan siang. ”Ketika pulang, apa yang didapat di sekolah saya ulang kembali di rumah. Itu pun kalau tidak ngantuk. Kalau ngantuk, tidur dulu. Bangun baru lanjut belajar," katanya sembari tertawa.
Putri mengaku memiliki trik khusus untuk mendapat nilai ujian yang gemilang. Sejak awal semester I di bangku kelas 7, ia mulai fokus mempelajari materi mata pelajaran yang akan diujikan. Metode ini berlaku untuk semua mapel. Hanya saja, Matematika memang ia favoritkan.
Hasil Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) untuk tingkat SMP telah diumumkan. Putri Nurhaliza, siswi SMP Negeri 1 Ternate berhasil memperoleh
- Cemburu hingga Soal Utang Jadi Motif Kasus Penembakan Siswi SMP di Semarang
- Siswi SMP di Siak Diperkosa 6 Remaja, Kejadian di Semak-Semak Belakang Masjid
- Pelajar SMA yang Setubuhi Siswi SMP Ternyata Sudah Berkali-Kali, Ini Kata Polisi
- Soroti Kasus Siswi SMP Diperkosa & Dibunuh 4 Remaja, Sahroni Geram, Dorong Revisi UU SPPA
- Bibi Siswi SMP yang Diperkosa di Kuburan Cina Menyayangkan Sikap Keluarga Pelaku
- Polisi Ungkap Hasil Tes Urine Pemerkosa dan Pembunuh Siswi SMP di Kuburan Cina Palembang