Situs Gunung Padang Akan Dikembangkan
jpnn.com, CIANJUR - Situs Gunung Padang bakal jadi destinasi wisata andalan Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, seiring pembangunan jalur KRL dan akses tol.
Anggota DPRD Provinsi Jabar 'menantang' Pemkab Cianjur untuk merancang situs megalitikum itu agar membawa magis bagi para wisatawan.
“Semua fraksi sepakat bahwa Gunung Padang harus dibangun dengan maksimal. Karena selama ini ada peraturan yang harus dibangun hanya oleh pusat. Nah, di sini kami membuat terobosan, provinsi menyanggupi untuk pembangunan nanti sampai mana,” ujar Wakil Ketua DPRD Jawa Barat Ade Barkah di Cianjur, kemarin.
DPRD Jabar, kata, Ade, menantang Pemkab Cianjur mengenai anggaran yang akan digelontorkan agar Gunung Padang bisa ramai. Pasalnya, hal tersebut dikaitkan dengan akan ramainya akses jalan tol, jalur kereta api yang mulai dibangun hingga Bandung dan Jalur Puncak Dua mulai dicanangkan.
Ade mengatakan, DPRD Jabar sudah menggelontorkan anggaran Rp 18 miliar untuk pembebasan lahan seluas 11 hektare.
“Untuk tahun depan saya tantang kepada pak bupati, usulkan dana secukupnya berapa. Kami semua, fraksi, sepakat,” ujarnya. (kim/RC/izo/rs)
Gunung Padang bakal jadi destinasi wisata andalan Kabupaten Cianjur seiring pembangunan jalur KRL dan akses tol.
Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti
- Tepung Terigu Oplosan Banyak Beredar di Jawa Barat, Waspada
- Aliansi Pemuda Cianjur Tuntut Kematian Peserta Pengobatan Gratis Diusut
- Warga Cianjur Meninggal Seusai Ikut Acara Cabup, Dinkes Ingatkan Pengobatan Gratis Harus Berizin
- Kematian Warga Dikaitkan dengan Acara Cabup Cianjur, Polisi Didesak Ungkap Fakta
- Rea Wiradinata Bantah Rumah di Cianjur Disita, Noverizky Merespons Begini
- Geger, Buaya Lepas dan Berkeliaran di Sawah Warga Cianjur