Situs Pelatihan Hacker Ditutup
Selasa, 09 Februari 2010 – 06:46 WIB
SHANGHAI - Pemerintah China memastikan telah menutup sebuah website yang disebut-sebut sebagai wadah pelatihan hacker terbesar di negeri itu. Lebih jauh, sebagaimana diberitakan Reuters, Senin (8/2) malam WIB, berdasarkan laporan dari media setempat, pihak berwenang negeri itu juga telah menahan tiga anggota situs tersebut. Penutupan website itu sendiri, seperti dilaporkan Wuhan Evening News, sebenarnya telah dilakukan pada November 2009 lalu. Demikian juga dengan penangkapan terhadap ketiga anggotanya, atas tuduhan aktivitas kriminal. Hanya saja tidak dijelaskan di sana, kenapa berita mengenai hal ini baru disampaikan sekarang.
Black Hawk Safety Net, nama situs terlarang itu, disebutkan selama ini telah mengajarkan teknik-teknik hacking (penyerangan atau pengambilalihan website, Red), serta menyediakan link download software pendukung kepada sekitar 12 ribu anggotanya yang membayar. Hal ini sebagaimana disampaikan oleh pihak kepolisisan di Huanggang, daerah sebelah timur Wuhan, seperti dikutip koran Wuhan Evening News dua hari lalu.
Baca Juga:
Aktivitas hacking dari China sendiri baru-baru ini menjadi pusat perhatian, terutama pasca ancaman perusahaan raksasa internet, Goggle Inc, untuk menarik diri dari negeri tersebut bulan lalu. Ancaman itu muncul setelah sejumlah percobaan hacking dilakukan dari China, yang menyebabkan Google kehilangan properti intelektualnya. Pemerintah China sendiri telah membantah keterlibatan mereka dalam hacking, serta menegaskan bahwa aktivitas itu adalah ilegal.
Baca Juga:
SHANGHAI - Pemerintah China memastikan telah menutup sebuah website yang disebut-sebut sebagai wadah pelatihan hacker terbesar di negeri itu. Lebih
BERITA TERKAIT
- Presiden Timor Leste Jose Ramos Horta Ikut Nobar Laga Indonesia vs Jepang
- KBRI Dili Gelar Nobar Laga Timnas Indonesia vs Jepang
- Amerika Parkir Rudal Typhon di Filipina, Bikin China Ketar-ketir
- Kang TB Sodorkan 4 Catatan Kritis soal Joint Statement Maritime RI-Tiongkok
- Temui Para Taipan Tiongkok, Prabowo Amankan Investasi Rp 156 Triliun
- Ditunjuk Jadi Wakil Ketua Delegasi, Raja Juli Mendampingi Hashim ke Forum COP29