Skandal Perselingkuhan AKP ZA dengan Istri Perwira, Kompolnas: Sangat Memalukan!
jpnn.com, JAKARTA - Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) merespons skandal perselingkuhan yang melibatkan Kasatlantas Polres Way Kanan AKP Zainal Abidin (ZA) dengan istri rekannya sendiri yang juga berpangkat AKP.
Komisioner Kompolnas Poengky Indarti mengatakan bila hal tersebut benar terjadi, perbuatan AKP Zainal itu sangat memalukan citra Polri.
"Bila benar AKP ZA melakukan perselingkuhan dengan istri rekannya sesama perwira polisi, tindakan tersebut sangat memalukan dan mencoreng nama baik institusi," kata Poengky kepada JPNN.com, Senin (27/6).
Poengky mengatakan sangat tepat bila sanksi yang diberikan terhap AKP Zainal dengan pemecatan.
"Sudah tepat yang bersangkutan dicopot dari jabatannya dan diperiksa Propam," kata Poengky.
Dia pun meminta agar menunggu hasil pemeriksaan Propam terhadap AKP Zainal.
"Tunggu hasil pemeriksaan Propam," tutur Poengky Indarti.
AKP ZA sebelumnya digerebek warga saat berduaan dengan istri orang di Kampung Negeri Baru, Kecamatan Wat Umpu, Kabupaten Way Kanan, Lampung.
Kompolnas menilai skandal perselingkuhan yang dilakukan AKP Zainal Abidin sangat memalukan institusi Polri
- Polisi Sempat Selamatkan Beberapa Orang yang Lompat ke Kali Bekasi
- Sahroni Minta Polri Selesaikan Dugaan Intimidasi Wartawan oleh Kapolda Sulsel
- Kapolda Sulsel Diminta Memenuhi Undangan Klarifikasi dari Kompolnas Soal Dugaan Intimidasi Wartawan
- Nasib Kasat Narkoba Polresta Barelang Kompol Satria Nanda yang Terjerat Narkotika, PTDH!
- Irjen Abdul Karim Mengeklaim Pengamanan Demo Sesuai SOP, Kompolnas Minta Polri Lakukan Evaluasi
- Nama-Nama 24 Peserta Calon Komisioner Kompolnas yang Lulus Tes Asesmen