Sketsa Kurir Bom Disebar Ke Seluruh Polsek
Selasa, 22 Maret 2011 – 05:15 WIB

Sketsa Kurir Bom Disebar Ke Seluruh Polsek
JAKARTA - Mabes Polri tak kenal istirahat membongkar kelompok pengebom buku. Yang terbaru, sketsa pria yang diduga kurir bom itu dikirim ke seluruh jajaran Korps Bhayangkara hingga ke level Polsek.
"Kita berharap petugas di jenjang terdekat dengan warga bisa mengenali jika ada orang yang mencurigakan," ujar Kepala Bagian Penerangan Umum Mabes Polri Kombes Boy Rafli Amar di kantornya kemarin (21/03) . Mabes membuat empat gambar, namun baru satu yang resmi diumumkan ke publik.
Menurut Boy, menangkap kurir pembawa bom bisa menjadi langkah awal untuk membongkar sel penyebar teror ini. "Kalau yang bersangkutan tidak tahu kalau itu bom atau hanya disuruh, kami himbau segera melapor ke Polsek terdekat," katanya.
Kurir paling jelas adalah si pengantar buku untuk Ulil Abshar di Utan Kayu. Cirinya, wajah tirus , pipi cenderung kempot, mata sayu, berusia sekitar 30 tahun, dan berjenggot tipis. "Tiga lainnya, masih belum bisa disampaikan," katanya.
JAKARTA - Mabes Polri tak kenal istirahat membongkar kelompok pengebom buku. Yang terbaru, sketsa pria yang diduga kurir bom itu dikirim ke seluruh
BERITA TERKAIT
- SMSI Gelar Seminar Nasional, Tunda Usulkan RM Margono Djojohadikusumo Jadi Pahlawan
- AIPKI: Kasus Pemerkosaan di RSHS Bandung Harus Jadi Pengingat untuk Benahi Sistem PPDS
- KPK Tahan Eks Dirut Inalum Terkait Kasus di PT PGN yang Rugikan Negara Rp200 Miliar
- Soal Kemungkinan Objek Seksualitas Lain dari Dokter Priguna, Polda Jabar Ungkap Temuan Ini
- Pramono Anung Batal Operasikan Tebet Eco Park 24 Jam, Ini Penyebabnya
- Mendikdasmen Beri Solusi Bagi Guru ASN yang Belum Terima Tunjangan di Rekening