Skizofrenia yang Diduga Diidap Novi Amelia Berisiko Picu Bunuh Diri di Usia Muda
jpnn.com, JAKARTA - Model Novi Amelia diduga depresi sebelum mengakhiri nyawanya dengan meloncat dari lantai 8 apartemen Kalibata City, Jakarta Selatan.
Selain depresi, model asal Medan itu juga diduga memiliki riwayat penyakit skizofrenia.
Lantas, ada berapa banyak sebenarnya pengidap skizofrenia di dunia? Simak faktanya!
Persentase prevalensi atau proporsi populasi pengidap skizofrenia di dunia berdasar data WHO, yakni sekitar 20 juta jiwa.
Di indonesia sendiri, menurut riset kesehatan dasar tahun 2018, prevalensinya adalah 7% per 1000 rumah tangga.
Pada 2019, Kemenkes menyebutkan jumlah pengidapnya berkisar 2,6 juta jiwa.
Psikolog Aully Grashinta mengungkapkan, berdasar data WHO, pengidap skizofrenia berisiko 2-3 kali lebih tinggi mengalami kematian di usia muda.
Pasalnya, skizofrenia terdiri dari beberapa gangguan psikosis maupun gangguan mental seperti depresi, gangguan kecemasan, dan gangguan kepribadian.
Psikolog mengungkapkan pengidap skizofrenia berisiko 2-3 kali lebih tinggi picu bunuh diri di usia muda.
- Mahasiswa ITB Diduga Bunuh Diri, Lompat dari Lantai 27 Apartemen
- Sedih Kehilangan Anak, Tamara Tyasmara Nyaris Loncat dari Lantai Dua
- Video Aplikasi Curhat Banjir Olok-olokan Warganet, Ridwan Kamil: Jangan Sepelekan Stres
- Moana Sempat Alami Speech Delay, Ria Ricis Bawakan Guru hingga Psikolog
- Polda Jateng Segera Ungkap Kasus Kematian dr Aulia Risma PPDS Undip, Siap-Siap
- Mahasiswa UK Petra Tewas di Halaman Kampus, Ini Penjelasan Ajeng Dyah