Skor 2-2, Laga Dihentikan

Skor 2-2, Laga Dihentikan
Skor 2-2, Laga Dihentikan

jpnn.com - BANDUNG - Pertandingan uji coba antara PSGC Galuh Ciamis kontra Persib harus dihentikan sebelum pertandingan usai. Wasit terpaksa meniup peluit tanda akhir laga di menit 82 saat skor umbang 2-2.

 

Laga terhenti setelah Stadion Galuh Ciamis tidak mampu menampung puluhan ribu suporter  yang datang langsung menyerbu lapangan stadion.

Dalam laga, Firman Utina Cs harus tertinggal lebih dulu di menit awal babak pertama. Gol penalti Budiawan di menit ke-6 dan gol Arif Budiman di menit 9 mengantarkan PSGC unggul dua gol.

Skor kemudian diperkecil 2-1 oleh Makan Konate yang berhasil mengeksekusi penalti yang didapat setelah pemain tuan rumah melanggar Firman Utina di menit ke-13.

Skor 2-1 bertahan hingga turun minum, dan para suporter semakin meluber dari tribun hingga pinggir rumput lapangan.

Setelah jeda, Abdul Rahman berhasil menyelamatkan “Pangeran Biru” dari kekalahan setelah juga Djadjang Nurdjaman memasukkan Sergio van Dijk dan Hariono untuk mengantikan Firman Utina dan Tantan. Gol Abdul Rahman berawal dari free kick Supardi, bola disundul Abdul Rahman dan diblok kiper PSGC, namun kemudian bek anyar Persib itu kembali menyontek bola muntah.

Skor imbang 2-2 harus menjadi hasil akhir pertandingan setelah sebelumnya kedua tim gagal menyarangkan bola, bahkan PSGC, meski telah mengganti pemain Korea, Shin Kyun Jun oleh Yaris Riyadi, dan Arif Budiman dengan Luis Binho.

BANDUNG - Pertandingan uji coba antara PSGC Galuh Ciamis kontra Persib harus dihentikan sebelum pertandingan usai. Wasit terpaksa meniup peluit tanda

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News