Skor Akhir Persita Vs PSM 2-0, Tren Negatif Juku Eja Berlanjut
Minggu, 20 Februari 2022 – 02:01 WIB

Para pemain Persita Tangerang dalam sebuah laga di Liga 1 2021/22 Foto: Liga Indonesia Baru.
jpnn.com, JAKARTA - Persita Tangerang mengalahkan PSM Makassar dengan skor 2-0 di Stadion Ngurah Rai, Denpasar, Bali, Sabtu (19/2/) malam.
Racikan strategi pelatih PSM Joop Gall tak mampu meredam rapinya taktik tim polesan Widodo C Putro tersebut.
Agresivitas pemain-pemain Persita memang merepotkan pemain PSM.
Berkali-kali peluang dihasilkan oleh M Toha dan kawan-kawan, tetapi baru membuahkan hasil pada menit ke-11.
Aksi dari Ricki Ariansyah menjadikan skor berubah Persita unggul 1-0.
PSM yang mencoba bangkit dan keluar dari tekanan, sempat mengancam gawang Persita dua kali.
Namun, semua kans itu tak ada yang berhasil dikonversikan menjadi sebuah gol.
Kedudukan 1-0 untuk keunggulan Persita atas PSM bertahan sampai babak pertama usai.
Persita menaklukkan PSM Makassar dalam duel pekan ke-26 Liga 1 2021/2022 pada Sabtu (19/2) malam.
BERITA TERKAIT
- Bali United Payah, Persis Solo Berpesta Gol, Cek Klasemen Liga 1
- Persebaya Cetak Kemenangan Bersejarah Setelah 30 Tahun
- PSM vs Persebaya: Juku Eja Kena Terkam Bajul Ijo
- Klasemen Liga 1 2024/25: Persis Solo Lepas dari Juru Kunci, Siapa Bakal Degradasi?
- Madura United vs PSM: Sape Kerrab Makin Dalam Tercebur ke Zona Merah
- Madura United vs PSM Makassar: Juku Eja Mampu Curi 3 Poin?