Skor Akhir PSS vs Arema 2-1, Singo Edan Keok di Tangan Super Elja

Tak mau malu, tim Super Elja berusaha lebih keras mengejar ketertinggalan. Kerja keras dari pemain PSS membuahkan hasil saat pertandingan memasuki jeda antarbabak.
Berawal dari sepak pojok, pemain PSS yang berkumpul di dalam kotak penalti Arema memberikan ruang kepada Mario Maslac untuk menyundul bola.
Benar saja, setelah melepaskan diri dari kawalan lawan, dia mampu menanduk bola dan masuk ke gawang Arema. Skor 1-1 menutup babak pertama.
Pada babak kedua, Arema mulai tertekan dan permainan lebih banyak dikuasai oleh PSS. Namun demikian, pergantian yang dilakukan oleh pelatih Eduardo Almeida membuahkan hasil dengan mengubah jalannya pertandingan.
Sempat tertekan di sepuluh menit awal, Arema mencoba berbalik menguasai pertandingan. Kerja keras Singo Edan untuk mengubah kedudukan nyaris berhasil, setelah beberapa kali peluang tercipta. Sayang, finishing yang kurang sempurna, menjadikan gol tak kunjung datang.
Petaka bagi Arema datang saat pertandingan masuk menit ke-80. Berawal dari serangan Arema yang bisa dipatahkan, PSS kemudian melakukan serangan balik. Arsyad Yusgiantoro yang memiliki kecepatan, melakukan penetrasi ke kotak penalti.
Pergerakan Arsyad sempat ditutup, tetapi dia melihat rekannya Jose Barbosa muncul dari arah samping kanan belakang. Arsyad memberikan umpan yang mampu disepak dengan sempurna oleh Jose Barbosa. Menit ke-80, PSS berbalik unggul 2-1 atas lawan.
Di sisa waktu babak kedua, Arema yang tertinggal berupaya untuk menyamakan kedudukan. Namun, buruknya penyelesaian akhir ditambah aksi gemilang kiper PSS Ega Rizky, membuat serangan Singo Edan tak berbuah gol.
PSS vs Arema FC berakhir dengan skor 2-1. Singo Edan sempat unggul terlebih dahulu, tetapi Super Elja tak berputus asa dan membalikkan keadaan.
- PSS Sleman Ditekuk Dewa United, Pieter Sangat Kesal dengan Kinerja Wasit
- Jebolan MilkLife Soccer Challenge Bakal Ikuti Turnamen Usia Muda Terbesar di Asia
- PSS Sleman Mengantongi Kelemahan PSBS Biak, Napi Bongkar Wajib Waspada
- PSBS Biak Percaya Diri saat Jumpa PSS Sleman yang Tengah Berjuang di Jurang Degdradasi
- Fuerza Arena Mini Football Resmi Dibuka, Gunawan Dukung Anak Muda Berprestasi
- Erick Thohir Mania Optimistis Timnas Indonesia Menang Lawan Australia dan Bahrain