Skor Babak Pertama Timnas U-19 Indonesia vs Filipina 3-1, Bakal Bertambah?
jpnn.com, JAKARTA - Skor babak pertama Timnas U-19 Indonesia kontra Filipina dalam laga Grup A Piala AFF U-19 2022 di Stadion Patriot, Bekasi, Jumat (8/7) malam ditutup 3-1.
Dua penalti Rabbani Tasnim dan satu gol Alfriyanto Nico membawa Indonesia unggul atas lawan.
Performa Timnas U-19 Indonesia dalam pertandingan ini memang langsung agresif.
Permainan bola pendek yang dilanjutkan dengan serangan sayap langsung terlihat pada menit-menit awal.
Pada menit ke-5 Edgard Amping muncul dan melakukan dari luar kotak penalti.
Sayang, sepakan fullback kiri Indonesia masih melambung tinggi di atas mistar gawang lawan.
Filipina yang mengandalkan serangan balik sempat mengancam.
Beruntung umpan lambung yang dilepaskan penggawa The Young Azkals masih melebar dan meninggalkan lapangan pertandingan.
Timnas U-19 Indonesia untuk sementara unggul 3-1 atas Filipina dalam laga Piala AFF U-19 2022 Jumat (8/7) malam. Perlu tambah gol lagi
- Preview Malmo vs FC Twente: Kans Kembalinya Mees Hilgers?
- Sosok yang Menginspirasi Ragnar Oratmangoen Membela Timnas Indonesia
- Timnas Indonesia Hadapi Australia dengan Seragam Tempur Baru
- PSSI Cari 10 Kandidat Asisten Pelatih Lokal Pendamping Patrick Kluivert
- Erick Thohir Mania Dukung Timnas Indonesia di Bawah Asuhan Patrick Kluivert Tembus Piala Dunia
- Thom Haye tak Sabar Bertemu Patrick Kluivert di Timnas Indonesia, Singgung Nostalgia