Skor PPH Naik, Bapanas Dorong Peningkatan Pola Konsumsi B2SA

Skor PPH Naik, Bapanas Dorong Peningkatan Pola Konsumsi B2SA
Apresiasi Kedeputian Penganekaragaman Konsumsi dan Keamanan Pangan Tahun 2024. Foto: source for JPNN

Selain mendorong konsumsi B2SA melalui berbagai gerakan, di sisi hilir NFA juga mengedepankan aspek keamanan pangan di antaranya melalui perumusan standar keamanan dan mutu pangan serta pengawasan keamanan pangan segar di peredaran, dengan telah diluncurkan mobil laboratorium keliling pengawasan keamanan pangan yang dilengkapi peralatan pengujian dan juga promosi keamanan dan mutu pangan segar.

Sementara itu, provinsi terbaik pelaksana program Kedeputian Bidang Penganekaragaman Konsumsi dan Keamanan Pangan Tahun 2023 diberikan kepada Provinsi Jawa Tengah.

Apresiasi juga turut diberikan kepada para pakar yang telah berkontribusi secara aktif dalam pengembangan penganekaragaman konsumsi dan keamanan pangan yakni Prof. Drajat Martianto, Prof. Purwiyatno Hariyadi dan Prof. Achmad Suryana. (*/jpnn)

Badan Pangan Nasional terus mendorong peningkatan kualitas konsumsi pangan ke arah B2SA.


Redaktur & Reporter : Mufthia Ridwan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News