Skors Tidak Selalu Tegas
Senin, 07 Maret 2011 – 08:50 WIB

Skors Tidak Selalu Tegas
BAGI FIFA, independensi adalah harga mati. Pasal 17 ayat dua statuta FIFA menyebutkan apabila anggota FIFA harus mampu menjaga independensi di negaranya. Karena itu, FIFA bakal bertindak tegas terhadap federasi sepak bola yang diintervensi pemerintah di negara bersangkutan. Kasus serupa sebenarnya terjadi beberapa hari sebelumnya di Guinea. Yakni ketika Menteri Olahraga Guinea Fodeba Isto Keira membubarkan tim sepak bola negaranya setelah gagal lolos ke putaran final Piala Dunia 2010 maupun Piala Afrika di tahun yang sama. "Timnas Guinea telah dibekukan terkait hasil yang tidak sesuai harapan dan masalah disiplin," kata Keira kala itu kepada AFP.
Tapi, dalam beberapa kasus, otoritas tertinggi sepak bola sejagat itu dianggap tidak konsisten. Kasus Iraq misalnya. Pada 20 November 2009, Federasi Sepak Bola Iraq (IFA) diskors kali kedua oleh FIFA gara-gara adanya intervensi dari Komite Olimpiade Iraq (NOCI atau semacam KONI-nya Iraq).
Baca Juga:
Itu setelah empat hari sebelumnya, NOCI mengirim pasukan keamanan untuk menguasai markas IFA. FIFA yang tidak terima independensinya diinjak-injak memberi ultimatum 72 jam agar NOCI menarik pasukan keamanannya. Setelah lewat batas waktu dan tidak diindahkan, IFA pun diskors FIFA.
Baca Juga:
BAGI FIFA, independensi adalah harga mati. Pasal 17 ayat dua statuta FIFA menyebutkan apabila anggota FIFA harus mampu menjaga independensi di negaranya.
BERITA TERKAIT
- LA Lakers Hancur Lebur di Gim 1 Babak Pertama NBA Playoffs
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah