Skuad Chelsea Bernilai Jual Paling Tinggi
Kamis, 05 Februari 2009 – 06:35 WIB
MANCHESTER City boleh saja menjadi klub dengan belanja paling besar di transfer window musim dingin. Secara keseluruhan musim ini, bujet City yang mencapai sekitar 130 juta pounds (sekitar Rp 2,2 triliun) adalah paling besar dibandingkan klub manapun seantero jagat.
Namun, itu belum menjadikan City sebagai klub dengan skuad termahal di dunia. Menurut riset lembaga survei Jerman, Transfermarkt, skuad bernilai jual paling tinggi masih menjadi milik klub Premier League lainnya, Chelsea.
Dari kalkulasi nilai transfer, skuad The Blues - sebutan Chelsea - setara dengan 410,2 juta euro (sekitar Rp 6,2 triliun). Itu adalah jumlah dari nilai transfer 27 pemain Chelsea. Mulai dari kapten John Terry, Frank Lampard, Michael Ballack, Michael Essien, hingga Didier Drogba.
Dalam sejarah penjualan pemain Chelsea, nama Arjen Robben tercatat sebagai yang termahal kala direkrut Real Madrid dengan banderol 24 juta pounds pada Agustus 2007.
MANCHESTER City boleh saja menjadi klub dengan belanja paling besar di transfer window musim dingin. Secara keseluruhan musim ini, bujet City yang
BERITA TERKAIT
- Timnas Indonesia vs Arab Saudi: Ernando Ari Minta Skuad Garuda Mewaspadai Serangan Balik
- Timnas Indonesia vs Arab Saudi, Shin Tae Yong tidak akan Memaksakan Memainkan Kevin Diks
- Hasil UFC 309: Jon Jones Berhasil Menumbangkan Stipe Miocic dengan Tendangan Memutar
- Indonesia vs Arab Saudi: Green Falcons Tanpa Senjata Maut, Kabar Baik bagi Bang Jay dkk
- Timnas Indonesia vs Arab Saudi, Yura Yunita Malam Nanti juga Tampil di SUGBK
- Timnas Indonesia vs Arab Saudi: Garuda Menantang Elang Hijau Rasa Lama Bernuansa Baru